Thursday, August 25, 2011

Allah Telah Menjadikan Kunci Bagi Segala Sesuatu

http://moslemshared.files.wordpress.com/2011/04/ibnuabbaskendari-wordpress-com.jpeg 

Al-Imam Ibnul Qoyyim rahimahullah berkata:

“Sesungguhnya Allah telah menjadikan bagi segala sesuatu kunci untuk membukanya,
  • Allah menjadikan kunci pembuka shalat adalah bersuci sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam ‘Kunci shalat adalah bersuci’,
  • Allah Subhanahu wa Ta’ala menjadikan kunci pembuka haji adalah ihram,
  • kunci kebajikan adalah kejujuran,
  • kunci surga adalah tauhid,
  • kunci ilmu adalah bagusnya bertanya dan mendengarkan,
  • kunci kemenangan adalah kesabaran,
  • kunci ditambahnya nikmat adalah syukur,
  • kunci kewalian adalah mahabbah dan dzikir,
  • kunci keberuntungan adalah takwa,
  • kunci taufik adalah harap dan cemas kepada Allah ‘Azza wa Jalla,
  • kunci dikabulkan adalah doa,
  • kunci keinginan terhadap akhirat adalah zuhud di dunia,
  • kunci keimanan adalah tafakkur pada hal yang diperintahkan Allah, keselamatan bagi-Nya, serta keikhlasan terhadap-Nya di dalam kecintaan, kebencian, melakukan, dan meninggalkan,
  • kunci hidupnya hati adalah tadabbur al-Qur’an, beribadah di waktu sahur, dan meninggalkan dosa-dosa,
  • kunci didapatkannya rahmat adalah ihsan di dalam peribadatan terhadap Khaliq dan berupaya memberi manfaat kepada para hamba-Nya,
  • kunci rezeki adalah usaha bersama istighfar dan takwa,
  • kunci kemuliaan adalah ketaatan kepada Allah dan Rasul-Nya,
  • kunci persiapan untuk akhirat adalah pendeknya angan-angan,
  • kunci semua kebaikan adalah keinginan terhadap Allah dan kampung akhirat,
  • kunci semua kejelekan adalah cinta dunia dan panjangnya angan-angan.
 Untuk mengetahui pintu-pintu kebaikan dan kejelekan, tidaklah diberi taufik untuk mengetahuinya dan memperhatikannya kecuali seorang yang memiliki bagian dan taufik yang agung, karena sesungguhnya Allah Subhanahu wa Ta’ala telah menjadikan kunci bagi setiap kebaikan dan kejelekan, kunci dan pintu untuk masuk kepadanya sebagaimana Allah jadikan kesyirikan, kesombongan, berpaling dari apa yang disampaikan Allah kepada Rasul-Nya, dan lalai dari dzikir terhadap-Nya dan melaksanakan hak-Nya sebagai kunci ke neraka, sebagaimana Allah Subhanahu wa Ta’ala jadikan :

-Khamr sebagai kunci segala dosa.

-Dia jadikan melepaskan pandangan pada gamba-gambar sebagai kunci kegelisahan dan kegandrungan,

-Dia jadikan kemalasan dan kesantaian sebagai kunci kerugian dan luputnya segala sesuatu,

-Dia jadikan kemaksiatan-kemaksiatan sebagai kunci kekufuran, Dia jadikan dusta sebagai kunci kenifakan (kemunafikan -ed),

-Dia jadikan kekikiran dan ketamakan sebagai kunci kebakhilan, memutus silaturahim, serta mengambil harta dengan cara yang tidak halal

-Dia jadikan berpaling dari apa yang dibawa Rasul sebagai kunci segala kebid’ahan dan kesesatan.


“Perkara-perkara ini tidaklah membenarkannya kecuali setiap orang yang memiliki ilmu yang shahih dan akal yang bisa mengetahui dengannya apa yang ada dalam dirinya dan apa yang berwujud dari kebaikan dan kejelekan. Maka sepantasnya seorang hamba memperhatikan dengan sebaik-baiknya ilmu terhadap kunci-kunci ini dan kunci-kunci yang dijadikan untuknya.”


sumber : muslimah.or.id

Tuesday, August 23, 2011

Boleh Jadi Kamu Membenci Sesuatu Padahal Ia Amat Baik Bagimu

 http://warungbaca.files.wordpress.com/2009/04/ikhlas.jpg
Dahulu, sebelum ada vaksinasi, cacar adalah salah satu penyakit yang tersebar di mana-mana, dan atas kehendak Allah Yang Maha Hidup dan Maha Mengurus segala sesuatu, sering kali (penyakit cacar itu) mengakibatkan kematian di kalangan masyarakat.

Syahdan, di antara mereka ada yang terjangkit bencana ini; seorang lelaki berumur 6 tahun dari sebuah dusun di utara kota Buraidah di wilayah Al-Qashim. Peristiwa ini terjadi di abad 14 H. Akibatnya, ia mengalami kebutaan total dan berwajah bopeng.

Anak ini tinggal di tengah saudara-saudaranya yang bekerja sebagai petani di sawah. Dia sering berlari-lari di belakang mereka, hendak mengejar mereka saat berjalan bersama. Akan tetapi, tentu saja hal ini sering kali menyebabkannya tersandung dan terjerembab di mana-mana, lalu terluka. Namun, ia segera bangkit mengejar arah datangnya suara mereka, lalu ia menabrak pohon di mana-mana, sementara saudara-saudaranya hanya menertawainya ketika ia jatuh, bahkan (mereka) mengejeknya, “Buta …! Buta …!”

Mereka tidak peduli dan tidak menanyakan apabila dia tidak ada dan (mereka) bersikap acuh kalau dia ada di tengah mereka. Bahkan, di kala orang tuanya tidak ada dirumah, sering kali ia menjadi bulan-bulanan saudara-saudaranya, yaitu ketika dia disuruh berjalan lalu terantuk dan terjatuh, maka ia menjadi bahan tertawaan. Meskipun demikian, dia termasuk anak yang lincah dan gerakannya ringan. Kemauannya keras dan mempunyai ketabahan, dan Allah telah mengaruniakan kepadanya kecerdasan dan kemauan yang keras. Dia selalu berupaya melakukan apa saja yang dia mau. Dia ingin mengerjakan lebih banyak daripada yang dilakukan orang normal.

Ayahnya adalah orang yang miskin. Dia memandang anaknya yang buta ini hanya menjadi beban saja, karena dia tidak mendapatkan manfaat dan keuntungan darinya sebagaimana saudara-saudaranya yang lain.

Suatu hari, salah seorang temannya datang ke rumah. Sudah beberapa tahun mereka tidak jumpa. Dia lalu mengadukan kepada temannya tersebut perihal anaknya yang buta bahwa anak itu tidak berguna, bahkan mereka sekeluarga selalu sibuk mengurus dan melayaninya, sehingga menghambat sebagian pekerjaan mereka. Tamu tersebut menyarankan agar anak itu dikirim ke Riyadh agar mendapat jaminan makanan dari jamuan yang selalu diadakan oleh Ibnu Sa’ud (Setelah keamanan dalam negeri di seluruh Jazirah Arab terkendali di tangan Raja Abdul ‘Aziz rahimahullah, dia mengadakan jamuan khusus untuk memberi makan kaum fakir miskin dan orang orang terlantar. Pada masa itu, jamuan tersebut sangat terkenal), sehingga (ia) akan selalu bertemu dengan orang orang yang mengasihinya setiap saat.

Ide tersebut diterima dengan baik oleh ayahnya. Ketika ada seorang tukang unta tampak sedang membuat kayu ke atas punggung untanya yang biasanya menjual barang dagangan di Riyadh, ayahnya menghampiri tukang unta dan berkata, “Aku hendak menitipkan anakku ini padamu. Bawalah dia pergi ke Riyadh dan saya beri kamu dua riyal, dengan syarat: kamu taruh dia di masjid, dan kamu tunjukkan di mana letak jamuan makan dan sumur masjid agar dia bisa minum dan berwudhu, dan serahkan dia kepada orang yang mau berbuat kebajikan kepadanya.”

Berikut ini penuturan kisah sang anak setelah (ia) dewasa,

Aku dipanggil ayahku -rahimahullah-. Pada waktu iu, umurku baru mendekati 13 tahun. Beliau berkata, “Anakku, di Riyadh itu ada halaqah-halaqah ilmu, ada jamuan makan yang akan memberimu makan malam setiap hari, dan lain sebagainya. Kamu akan betah disana, insya Allah. Kamu akan ayah titipkan pada orang ini. Dia akan memberitahu kamu apa saja yang kamu inginkan ….”

Tentu saja, aku menangis keras-keras dan mengatakan, “Benarkah orang sepertiku tidak memerlukan lagi keluarga? Bagaimana mungkin aku berpisah dengan ibuku, saudara-saudara, dan orang orang yang aku sayangi? Bagaimana aku akan mengurus diriku di negeri yang sama sekali asing bagiku, sedangkan di tengah keluargaku saja aku mengalami kesulitan? Aku tidak mau!”

Aku dibentak oleh ayahku. Beliau berkata kasar kepadaku. Selanjutanya, beliau memberiku pakaian-pakaianku seraya berkata, “Tawakal kepada Allah dan pergilah …. Kalau tidak, kamu akan aku begini dan begini ….”

Suara tangisku makin keras, sementara saudara-saudaraku hanya diam saja di sekelilingku. Selanjutnya, aku dibimbing oleh si tukang unta sambil menjanjikan kepadaku hal-hal yang baik baik dan meyakinkan aku bahwa aku akan hidup enak di sana.

Aku pun berjalan sambil tetap menangis. Tukang unta itu menyuruh aku berpegangan pada ujung kayu di bagian kelakang unta. Dia berjalan di depan unta, sedangkan aku di belakangnya, sementara suara tangisku masih tetap meninggi. Aku menyesali perpisahanku dengan keluargaku.

Setelah lewat sembilan hari perjalanan, tibalah kami di tengah kota Riyadh. Tukang unta itu benar benar menaruh aku di masjid dan menunjukkan aku letak sumur dan jamuan makan. Akan tetapi aku masih tetap tidak menyukai semuanya dan masih merasa sedih. Aku menangis dari waktu ke waktu. Dalam hati, aku berkata, “Bagaimana mungkin aku hidup di suatu negeri yang aku tidak mengetahui apa pun dan tidak mengenal siapa pun? Aku berangan-angan, andaikan aku bisa melihat, pastilah aku sudah berlari entah kemana … ke padang pasir barangkali. Akan tetapi, atas rahmat Allah, ada beberapa orang yang menaruh perhatian kepadaku di masjid itu. Mereka menaruh belas kasihan kepadaku, lalu mereka membawaku kepada Syekh Abdurrahman Al-Qasim rahmahullah dan mereka katakan, “Ini orang asing, hidup sebatang kara.”

Syekh menghampiri aku, lalu menanyai siapa namaku dan nama julukanku, dan dari negeri mana. Kemudian, beliau menyuruh aku duduk di dekatnya, sementara aku menyeka air mataku. Beliau berkata, “Anakku, bagaimana ceritamu?” Kemudian, aku pun menceritakan kisahku kepada beliau.

 “Kamu akan baik baik saja, insya Allah. Semoga Allah memberimu manfaat dan membuat kamu bermanfaat. Kamu adalah anak kami dan kami adalah keluargamu. Kamu akan melihat nanti hal-hal yang menggembirakanmu di sisi kami. Kamu akan kami gabungkan dengan para pelajar yang sedang menuntut ilmu dan akan kami beri tempat tinggal dan makanan. Di sana ada saudara-saudara di jalan Allah yang akan selalu memperhatikan dirimu.”
 
Aku menjawab, “Semoga Allah memberi Tuan balasan yang terbaik, tetapi aku tidak menghendaki semua itu. Aku ingin Tuan berbaik hati kepadaku, kembalikan aku kepada keluargaku bersama salah satu kafilah yang menuju Al-Qashim.”

Syekh berkata, “Anakku, coba dulu kamu tinggal bersama kami, barangkali kamu akan merasa nyaman. Kalau tidak, kami akan mengirim kamu kembali kepada keluargamu, insya Allah.”
Selanjutnya, Syekh memanggil seseorang lalu berkata, “Gabungkan anak ini dengan Fulan dan Fulan, dan katakan kepada mereka, perlakukan dia dengan baik.”

Orang itu membimbing dan membawaku menemui dua orang teman yang baik hati. Keduanya menyambut kedatanganku dengan baik dan aku pun duduk di sisi mereka berdua, lalu aku ceritakan kepada mereka berdua keadaanku dan mengatakan bahwa aku tidak betah tinggal di situ karena harus berpisah dari keluargaku. Tak ada yang dilakukan kedua temanku itu selain mengatakan kepadaku perkataan yang menghiburku. Keduanya menjanjikan kepadaku yang baik-baik dan bahwa kami akan sama sama mencari ilmu, sehingga aku sedikit merasa tenteram dan senang kepada mereka. Keduanya selalu bersikap baik padaku. Semoga Allah memberi mereka dariku balasan yang terbaik. Akan tetapi, aku sendiri belum juga terlepas dari kesedihan dan keenggananku tinggal di sana. Aku masih tetap menangis dari waktu ke waktu atas perpisahanku dengan keluargaku.

Kedua temanku itu tinggal di sebuah kamar dekat masjid. Aku tinggal bersama mereka. Keseharianku selalu bersama mereka. Pagi-pagi benar, kami pergi shalat subuh, lalu duduk di masjid mengikuti pengajian Alquran sampai menjelang siang. Syekh menyuruh kami menghapal Alquran. Sesudah itu, kami kembali ke kamar, istirahat beberapa saat, makan ala kadarnya, kemudian kembali lagi ke pengajian hingga tiba waktu zuhur. Barulah setelah itu, kami istirahat, yakni tidur siang (qailulah), dan sesudah shalat Ashar kami kembali lagi mengikuti pengajian.

Demikian yang kami lakukan setiap hari hingga akhirnya mulailah aku merasa betah sedikit demi sedikit, makin membaik dari hari ke hari, bahkan akhirnya Allah melapangkan dadaku untuk menghapal Al Quran, terutama setelah Syekh–rahimahullah–memberi dorongan dan perhatian khusus kepadaku. Aku pun melihat diriku mengalami kemajuan dan menghapal hari demi hari. Sementara itu, Syekh selalu mempertajam minat para santrinya. Pernah suatu kali, beliau berkata, “Kenapa kalian tidak meniru si Hamud itu? Lihatlah bagaimana kesungguhan dan ketekunannya, padahal ia orang buta!”

Dengan kata-kata itu, aku semakin bersemangat, karena timbul persaingan antara aku dan teman temanku dalam kebaikan. Oleh karena itu, kurang dari satu setengah bulan, Allah ta’ala telah mengaruniai aku ketenteraman dan ketenangan hati, sehingga dapatlah aku menikmati hidup baru ini.

Syahdan, setelah tujuh bulan lamanya aku tinggal di sana, aku katakan dalam diriku, “Subhanallah, betapa banyak kebaikan yang terdapat dalam hal-hal yang tidak disukai hawa nafsu, sementara diri kita melalaikannya! Kenapa aku harus sedih dan menangisi kehidupan yang serba kekurangan di tengah keluargaku, yang ada hanya kebodohan, kemiskinan, kepayahan ketidakpedulian, dan penghinaan, sedangkan aku merasa menjadi beban mereka?”

Demikianlah kehidupan yang aku jalani di Riyadh setiap harinya, sehingga kurang dari sepuluh bulan aku sudah dapat menghafal Alquran sepenuhnya, alhamdulillah. Kemudian, aku ajukan hapalanku itu kehadapan Syekh sebanyak dua kali. Selanjutnya, Syekh mengajak aku pergi menemui para guru besar, yaitu Syekh Muhammad bin Ibrahim dan Syekh Abdul Latif bin Ibrahim. Aku diperkenalkan kepada mereka. Kemudian, guruku itu berkata, “Kamu akan ikut bergabung dalam halaqah-halaqah ilmu. Adapun murajaah Alquran, dilakukan sehabis shalat subuh, kamu akan dipandu oleh Fulan. Sesudah magrib, kamu akan dipandu oleh Fulan.”

Sejak saat itu, mulailah aku menghadiri halaqah-halaqah dari para guru besar itu, yang bisa menimba ilmu dengan kesungguhan hati. Materi pelajaran yang diberikan meliputi Akidah, Tafsir, Fikih, Ushul Fikih, Hadits, Ulumul Hadits, dan Fara’idh. Seluruh materi diberikan secara teratur, masing-masing untuk materi tertentu.

Sementara itu, aku sendiri, hari demi hari semakin merasa betah, semakin senang, dan tenteram hidup di lingkungan itu. Aku benar benar merasa bahaia mendapat kesempatan mencari ilmu. Sementara itu, agaknya orang tuaku di kampung selalu bertanya kepada orang-orang yang bepergian ke Riyadh, dan tanpa sepengetahuanku beliau mendapat berita-berita tentang perkembanganku.

Demikianlah, alhamdulillah, aku berkesempatan untuk terus mencari ilmu dan menikmati taman-taman ilmu. Setelah tiga tahun, aku meminta izin kepada guru-guruku untuk menjenguk keluargaku di kampung. Kemudian, mereka menyuruh orang untuk mengurus perjalananku bersama seorang tukang unta. Dengan memuji Allah, aku pun berangkat hingga sampailah aku kepada keluargaku. Tentu saja, mereka sangat gembira dan kegirangan menyambut kedatanganku, terutama Ibuku–rahimahallah–. Mereka menanyakan kepadaku tentang keadaanku dan aku katakan, “Aku kira, tidak ada seorang pun di muka bumi ini yang lebih bahagia selain aku ….”

Ya, kini mereka melihatku dengan senang dan santun. Demikian pula, aku melihat mereka menghargai dan menghormati aku, bahkan menyuruhku mengimami shalat mereka. Aku menceritakan kepada mereka pengalaman-pengalaman yang telah aku alami selama ini. Mereka senang mendengarnya dan memuji kepada Allah.

Setelah beberapa hari berada di lingkungan keluargaku, aku pun meminta izin untuk pergi meninggalkan mereka kembali. Mereka bersikeras memintaku untuk tetap tinggal, tapi aku segera mencium kepada ayah-bundaku. Aku meminta pengertian dan izin kepada keduanya, dan alhamdulillah mereka mengizinkan. Akhirnya aku kembali ke Riyadh meneruskan pelajaranku. Aku makin bersemangat mencari ilmu.

Adapun dari teman-temannya yang seangkatan, ada di antaranya yang menceritakan, “Dia sangat rajin dan bersemangat dalam mencari ilmu, sehingga dikagumi guru-gurunya dan teman-teman seangkatannya. Sangat banyak ilmu yang dia peroleh. Adapun hal yang sangat ia sukai adalah apabila ada seseorang yang duduk bersamanya dengan membacakan kepadanya sebuah kitab yang belum pernah ia dengar, atau ada orang yang berdiskusi dengannya mengenai berbagai masalah ilmu. Dia memiliki daya hapal yang sangat mengagumkan dan daya tangkap yang luar biasa.

Tatkala umunya mencapai 18 tahun, dia diperintahkan oleh guru didiknya dihadapan santri santri kecil dan agar menyuruh mereka menghapalkan beberapa matan kitab.

Ketika Fakultas Syariah Riyadh dibuka, beberapa orang gurunya menyarankan dia mengikuti kuliah. Dia mengikutinya, dan dengan demikian dia, termasuk angakatan pertama yang dihasilkan oleh fakultas tersebut pada tahun 1377 H. Kemudian, dia ditunjuk menjadi tenaga pengajar di Fakultas Syariah di kota itu.

Pada akhir hayatnya, dia pindah mengajar di fakultas yang sama di Al-Qashim, dan lewat tangannya muncullah sekian banyak mahasiswa yang kelak menjadi hakim, orator, guru, direktur, dan sebagainya.
Pada tiap musim haji, dia tergabung dalam rombongan pada mufti dan da’i, di samping kesibukannya sebagai pebisnis tanah dan rumah, sehingga dia bisa memberi nafkah kepada keluarganya dan saudara saudaranya, dan dapat pula membantu kerabat-kerabatnya yang lain.

Adapun saudara saudaranya yang dulu sering mengejeknya semasa kecil, kini mereka mendapatkan kebaikan yang melimpah darinya, karena sebagian mereka, ada yang kebetulan tidak pandai mencari uang.
Betapa banyak karunia dan nikmat yang terkandung pada hal-hal yang tidak disukai dari diri kita. Akan tetapi, firman Allah yang Maha Agung tentu lebih tepat,

عَسَى أَنْ تَكْرَهُوا شَيْئًا وَهُوَ خَيْرٌ لَكُمْ وَعَسَى أَنْ تُحِبُّوا شَيْئًا وَهُوَ شَرٌّ لَكُمْ وَاللَّهُ يَعْلَمُ وَأَنْتُمْ لا تَعْلَمُونَ (٢١٦)

“Boleh jadi, kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu. Allah yang paling mengetahui, sedangkan kamu tidak mengetahui.” (QS. Al-Baqarah:216)



artikel muslimah.or.id

Tuesday, August 16, 2011

Orang-orang Yang Didoakan Oleh Para Malaikat

 
 Inilah orang - orang yang didoakan oleh para malaikat :

1. Orang yang tidur dalam keadaan bersuci.

Rasulullah SAW bersabda, "Barangsiapa yang tidur dalam keadaan suci, maka malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya. Dia tidak akan bangun hingga malaikat berdoa ‘Ya Allah, ampunilah hambamu si fulan karena tidur dalam keadaan suci".
(Imam Ibnu Hibban meriwayatkan dari Abdullah bin Umar ra., hadits ini dishahihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Shahih At Targhib wat Tarhib I/37)

2. Orang yang sedang duduk menunggu waktu shalat.

Rasulullah SAW bersabda, "Tidaklah salah seorang diantara kalian yang duduk menunggu shalat, selama ia berada dalam keadaan suci, kecuali para malaikat akan mendoakannya ‘Ya Allah, ampunilah ia. Ya Allah sayangilah ia’"
(Imam Muslim meriwayatkan dari Abu Hurairah ra., Shahih Muslim no. 469)

3. Orang - orang yang berada di shaf barisan depan di dalam shalat berjamaah.

Rasulullah SAW bersabda, "Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bershalawat kepada (orang - orang) yang berada pada shaf - shaf terdepan"
(Imam Abu Dawud (dan Ibnu Khuzaimah) dari Barra’ bin ‘Azib ra., hadits ini dishahihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Shahih Sunan Abi Dawud I/130)

4. Orang - orang yang menyambung shaf pada sholat berjamaah

(tidak membiarkan sebuah kekosongan di dalam shaf).
Rasulullah SAW bersabda, "Sesungguhnya Allah dan para malaikat selalu bershalawat kepada orang - orang yang menyambung shaf - shaf"
(Para Imam yaitu Ahmad, Ibnu Majah, Ibnu Khuzaimah, Ibnu Hibban dan Al Hakim meriwayatkan dari Aisyah ra., hadits ini dishahihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Shahih At Targhib wat Tarhib I/272)

5. Para malaikat mengucapkan ‘Amin’ ketika seorang Imam selesai membaca Al Fatihah.

Rasulullah SAW bersabda, "Jika seorang Imam membaca ‘ghairil maghdhuubi ‘alaihim waladh dhaalinn’, maka ucapkanlah oleh kalian ‘aamiin’, karena barangsiapa ucapannya itu bertepatan dengan ucapan malaikat, maka ia akan diampuni dosanya yang masa lalu"
(Imam Bukhari meriwayatkan dari Abu Hurairah ra., Shahih Bukhari no. 782)

6. Orang yang duduk di tempat shalatnya setelah melakukan shalat.

Rasulullah SAW bersabda, "Para malaikat akan selalu bershalawat kepada salah satu diantara kalian selama ia ada di dalam tempat shalat dimana ia melakukan shalat, selama ia belum batal wudhunya, (para malaikat) berkata, ‘Ya Allah ampunilah dan sayangilah ia"
(Imam Ahmad meriwayatkan dari Abu Hurairah, Al Musnad no. 8106, Syaikh Ahmad Syakir menshahihkan hadits ini)

7. Orang - orang yang melakukan shalat shubuh dan ‘ashar secara berjama’ah.

Rasulullah SAW bersabda, "Para malaikat berkumpul pada saat shalat shubuh lalu para malaikat ( yang menyertai hamba) pada malam hari (yang sudah bertugas malam hari hingga shubuh) naik (ke langit), dan malaikat pada siang hari tetap tinggal. Kemudian mereka berkumpul lagi pada waktu shalat ‘ashar dan malaikat yang ditugaskan pada siang hari (hingga shalat ‘ashar) naik (ke langit) sedangkan malaikat yang bertugas pada malam hari tetap tinggal, lalu Allah bertanya kepada mereka, ‘Bagaimana kalian meninggalkan hambaku?’, mereka menjawab, ‘Kami datang sedangkan mereka sedang melakukan shalat dan kami tinggalkan mereka sedangkan mereka sedang melakukan shalat, maka ampunilah mereka pada hari kiamat"
(Imam Ahmad meriwayatkan dari Abu Hurairah ra., Al Musnad no. 9140, hadits ini dishahihkan oleh Syaikh Ahmad Syakir)

8. Orang yang mendoakan saudaranya tanpa sepengetahuan orang yang didoakan.

Rasulullah SAW bersabda, "Doa seorang muslim untuk saudaranya yang dilakukan tanpa sepengetahuan orang yang didoakannya adalah doa yang akan dikabulkan. Pada kepalanya ada seorang malaikat yang menjadi wakil baginya, setiap kali dia berdoa untuk saudaranya dengan sebuah kebaikan, maka malaikat tersebut berkata ‘aamiin dan engkaupun mendapatkan apa yang ia dapatkan’"
(Diriwayatkan oleh Imam Muslim dari Ummud Darda’ ra., Shahih Muslim no. 2733)

9. Orang - orang yang berinfak.

Rasulullah SAW bersabda, "Tidak satu hari pun dimana pagi harinya seorang hamba ada padanya kecuali 2 malaikat turun kepadanya, salah satu diantara keduanya berkata, ‘Ya Allah, berikanlah ganti bagi orang yang berinfak’. Dan lainnya berkata, ‘Ya Allah, hancurkanlah harta orang yang pelit’"
(Imam Bukhari dan Imam Muslim meriwayatkan dari Abu Hurairah ra., Shahih Bukhari no. 1442 dan Shahih Muslim no. 1010)

10. Orang yang sedang makan sahur.

Rasulullah SAW bersabda, "Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bershalawat kepada orang - orang yang sedang makan sahur"
(Imam Ibnu Hibban dan Imam Ath Thabrani, meriwayaatkan dari Abdullah bin Umar ra., hadits ini dishahihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Shahih At Targhiib wat Tarhiib I/519)

11. Orang yang sedang menjenguk orang sakit.

Rasulullah SAW bersabda, "Tidaklah seorang mukmin menjenguk saudaranya kecuali Allah akan mengutus 70.000 malaikat untuknya yang akan bershalawat kepadanya di waktu siang kapan saja hingga sore dan di waktu malam kapan saja hingga shubuh"
(Imam Ahmad meriwayatkan dari ‘Ali bin Abi Thalib ra., Al Musnad no. 754, Syaikh Ahmad Syakir berkomentar, "Sanadnya shahih")

12. Seseorang yang sedang mengajarkan kebaikan kepada orang lain.

Rasulullah SAW bersabda, "Keutamaan seorang alim atas seorang ahli ibadah bagaikan keutamaanku atas seorang yang paling rendah diantara kalian. Sesungguhnya penghuni langit dan bumi, bahkan semut yang di dalam lubangnya dan bahkan ikan, semuanya bershalawat kepada orang yang mengajarkan kebaikan kepada orang lain"
(Diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi dari Abu Umamah Al Bahily ra., dishahihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Kitab Shahih At Tirmidzi II/343)


Sumber Tulisan Oleh : Syaikh Dr. Fadhl Ilahi (Orang - orang yang Didoakan Malaikat, Pustaka Ibnu Katsir, Bogor, Cetakan Pertama, Februari 2005

Monday, August 15, 2011

Ternyata Kasih Sayang Menunjang Kecerdasan Bayi Lho

Ingatkah anda pada saat anda menghadapi ujian di sekolah. Suasana hati sangat mempengaruhi semangat kita belajar. Bila suasana hati kita sedang baik dan bahagia, maka kita akan lebih bersemangat dalam belajar, sehingga apa yang kita pelajari lebih mudah diserap oleh otak. Lalu apa hubungannya dengan kasih sayang dari orang tua kepada bayi dengan kecerdasan bayi.

Bayi masih sangat membutuhkan kasih sayang orang tua. Dengan kasih sayang yang diberikan dari orang tua kepada bayi, maka bayi akan merasakan kedamaian. Hatinya yang masih sangat sensitive akan lebih mudah menerima pelajaran dan pengalaman hidup yang baru bila bayi merasakan kedamaian dan kebahagiaan. Tentunya, hal ini juga akan sangat mempengaruhi perkembangan otak atau kecerdasan anak. Lalu apa kiat-kiat kita sebagai orang tua, supaya buah hati kita terpenuhi kebutuhan kasih sayangnya dan tentu saja supaya buah hati kita bisa menjadi anak yang cerdas di kemudian hari.

1. Ciuman, pelukan, dan belaian.

Seorang psikolog mengatakan bahwa ciuman, pelukan, dan belaian adalah bentuk penghargaan terhadap anak. Dengan begitu, dia akan merasa sangat dihargai oleh orang tuanya, dan memacunya untuk melakukan hal positif. Menangis, adalah salah satu cara bayi untuk mendapatkan perhatian. Nah… Bila kebutuhan akan kasih sayang dan perhatian seorang bayi telah terpenuhi, maka sang bayi pun tidak akan mudah menangis.

2. Pujian

Sebagai orang dewasa, kita sering membaca buku-buku motivasi atau menyaksikan acara-acara TV atau seminar-seminar tentang motivasi. Bayi tentu belum membutuhkan buku-buku atau nonton acara-acara yang berbau motivasi. Namun satu hal yang sama-sama dibutuhkan setiap manusia segala usia adalah motivasi. Agar bayi semakin termotivasi untuk belajar, berikanlah pujian-pujian dengan apa yang telah dia lakukan. Pujian sangat berarti agar dia bisa mengembangkan diri . Misalnya, pada awalnya bayi hanya memainkan kertas dengan cara meremas-remasnya. Kita bisa mengatakan,”Duh… Pinter banget anak mama, bisa bikn bola dari kertas.” Dengan pujian-pujian yang kita berikan dan dibarengi dengan bimbingan dari kita, lama-lama sang anak pasti bisa membuat kerajinan tangan dari kertas yang lebih baik lagi. Misalnya membuat pesawat, burung, dan lain-lain.

3. Hindari larangan

Bila sang bayi mulai melakukan hal-hal yang tidak baik, misalnya membuang sampah sembarangan, hindarilah melarang anak melakukannya, Kita bisa menggantikannya dengan kata-kata yang lembut dan mendidik. Misalnya,”Sayang…. Kalau buang sampah bukan di sana. Tapi di sini. Ini namanya tempat sampah.” Bila perlu anda mengambil tempat sampah anda, dan membawanya lebih dekat kepada anak, supaya dia bisa belajar cara membuang sampah yang baik. Coba anda bayangakan, bila anda hanya mengatakan,”Jangan buang sampah sembarangan!” Lalu anda sendiri yang mengambil sampah tersebut dan membuangnya. Pelajaran apa yang didapat dari sang bayi? Tidak ada. Hanya rasa takut.

4. Ajak bicara dengan suara lembut

Meski bayi belum menguasai banyak kosa kata, jangan pernah berhenti mengajaknya berbicara. Tentu saja dengan suara yang lembut dan penuh ekspresi. Coba anda perhatikan anak-anak yang cerdas yang pernah ditampilkan di TV, mereka berbicara dengan penuh ekspresi dan intonasi yang baik. Hal ini tentu sangat berhubungan dengan pengajaran yang diberikan oleh kedua orang tua mereka dalam kehidupan sehari-hari. Suara orang tua, terutama suara seorang Mama, adalah suara favorit buah hati anda yang pasti akan ditirukan oleh buah hati anda. Maka, sebaiknya hindari kata-kata dan intonasi yang kasar, karena bukan hal yang tidak mungkin bila buah hati anda akan menirukannya.

5. Cerdas Memberikan Tanggapan

Kita tentu ingin buah hati kita menjadi anak yang cerdas. Maka kita pun harus menjadi orang tua yang cerdas. Bukan hanya cerdas dalam pengetahuan yang bisa kita dapatkan dari berbagai media, namun juga cerdas dalam menanggapi kebutuhan anak. Agar kita bisa menjadi orang tua yang cerdas dalam menanggapi kebutuhan anak, maka kita perlu memahami buah hati kita. Agar kita bisa memahami apa yang menjadi kebutuhan buah hati kita, dan kapan buah hati kita membutuhkannya, tentu membutuhkan sebuah hubungan emosional yang baik, karena bayi belum dapat berbicara dengan jelas. Dan agar hubungan emosional itu bisa terjalin dengan baik, buah hati anda sangat membutuhkan waktu anda bersamanya. Hal ini sangat penting, agar buah hati kita bisa mudah menjalin hubungan dengan orang lain (hubungan social). Karena nantinya pelajaran dan pengalaman yang didapat dari buah hati anda tidak hanya melalui orang tua, namun juga orang lain.

6. Menjadi Teladan

Seorang anak belajar dari berbagai macam indra. Salah satunya adalah melalui indra penglihatan. Maka jadilah teladan yang baik dari buah hati anda. Apa yang selama ini anda ajarkan haruslah sesuai dengan apa yang dilihatnya. Bila anda rajin merapikan tempat tidur anda, maka anda pun telah mendidik buah hati anda untuk bisa menjaga kebersihan.

7. Pentingnya berpetualang

Berpetualang dalam hal ini tentu saja bukan dengan mengajak buah hati kita pergi mendaki gunung atau mengarungi samudara. Namun anda bisa melakukannya di lingkungan terdekat anda. Hal ini sangat penting agar buah hati kita tidak hanya belajar dari satu lingkungan saja (di dalam rumah), atau tidak hanya jalan-jalan di mall. Anda bisa mengajak buah hati anda untuk jalan-jalan di pagi hari (agar buah hati anda bisa merasakan kesejukan yang alami / tidak dari AC dan mendapatkan sinar ultraviolet dari matahari yang mengandung vitamin D, mengajaknya pergai ke taman (agar bisa mengenal berbagai macam tumbuhan), mengajaknya mengikuti acara-acara keagamaan, mengajaknya berenang (tentu dengan penjagaan dari orang tua), dan masih banyak hal lagi. Hal ini sangat penting, agar buah hati anda terlatih untuk bisa menyesuaikan diri di segala suasana dan cuaca.

8. Permainan Yang Edukatif

Banyak sekali mainan yang bisa kita temukan di toko maianan. Usahakan untuk memilih mainan yang mendidik, yang bisa membuat anak belajar melalui indra penglihatan, pendengaran, dan perasa, dan pengacap(beskata-kata), agar anak bisa memiliki kecardasan majemuk melalui pembelajaran dari semua indra yang dimiliki. Dalam hal ini, memang sangat membutuhkan kreatifitas anda sebagai orang tua. Karena dengan sebuah bola berwarna merah pun, anda bisa melatih buah hati anda tentang bentuk (dengan mengucapkan, meraba, dan melihat), warna (dengan melihat, mendengar, dan mengucapkannya), dan manfaat-manfaat lainnya.

9. Membacakan Dongeng

Bacakan buku dongeng yang bergambar dan berwarna. Untuk ukuran bayi, tidak perlu cerita yang menarik dan rumit. Karena yang terpenting adalah gambar yang menarik, dan dari segi cerita, andalah yang bisa membuatnya menjadi menarik. Gambar seekor burung pun bisa menjadi sesuatu yang menarik, bila dituturkan dengan cara yang menarik (intonasi yang baik, mengajak berinteraksi, suara yang jelas, dan pengembangan cerita yang baik). Misalnya dengan bertanya,”Burung kalau terbang di mana?” Lalu anda bisa bercerita,”Di ebuah daerah yang bernama Papua, ada seekor burung yang indah, namanya burung cendrawasi. Eh… Ada juga lho burung yang pinter niruin suara orang. Namanya burung Kakak Tua. Hayoo… Burung apa tadi namanya?” Ayo orang tua, kembangkan imajinasi anda untuk mencerdaskan buah hati anda.

10. Mendengarkan murotal Qur'an / musik

Membiasakan anak untuk mengenal Qur'an adalah suatu kewajiban seorang muslim, maka salah satu caranya adalah memperdengarkannya suara lantunan murotal Al qur'an pada anak. Begitu juga dengan musik/instrumen, maka secara tidak langsung, lantunan ayat suci dan musik juga bisa membawa efek positif bagi otak kanan dan kiri bayi. Akan lebih baik lagi bila musik-musik tersebut mengandung nilai moral dan pendidikan.[muslimdaily.net/bbs]

Al Qur'an dan Kecerdasan


Ternyata Al-Qur’an dapat merangsang tingkat inteligensia (IQ) anak, yakni ketika bacaan ayat-ayat Kitab Suci itu diperdengarkan dekat mereka.

1.Dr. Nurhayati dari Malaysia Mengemukakan hasil penelitiannya tentang pengaruh bacaan Al-Qur’an dapat meningkatkan IQ bayi yang baru lahir dalam sebuah Seminar Konseling dan Psikoterapi Islam sekitar tujuh tahun yang lalu. Dikatakannya, bayi yang berusia 48 jam saja akan langsung memperlihatkan reaksi wajah ceria dan sikap yang lebih tenang. Penulis pun mempunyai seorang keponakan yang lahir tahun 2002. Entah ada kaitan dengan dengan argumentasi di atas, yang jelas sebelum umurnya satu tahun, ia sering baru bisa tidur bila di sampingnya diperdengarkan suara orang mengaji melalui tape recorder

Seperti diketahui, dengan mendengarkan musik, detak jantung bayi menjadi teratur. Malah untuk orang dewasa akan menimbulkan rasa cinta. Hanya arahnya tidak tentu. Sedangkan Al-Qur’an, selain itu, sekaligus menimbulkan rasa cinta kepada Tuhan Maha Pencipta. Jadi, bila bacaan Al-Qur’an diperdengarkan kepada bayi, akan merupakan bekal bagi masa depannya sebagai Muslim, dunia maupun akhirat.

Dalam musik terkandung komposisi not balok secara kompleks dan harmonis, yang secara psikologis merupakan jembatan otak kiri dan otak kanan, yang output-nya berupa peningkatan daya tangkap/konsentrasi. Ternyata Al-Qur’an pun demikian, malah lebih baik. Ketika diperdengarkan dengan tepat dan benar, dalam artian sesuai tajwid dan makhraj, Al-Qur’an mampu merangsang syaraf-syaraf otak pada anak.

Ingat, neoron pada otak bayi yang baru lahir itu umumnya bak “disket kosong siap pakai”. Berarti, siap dianyam menjadi jalinan akal melalui masukan berbagai fenomena dari kehidupannya. Pada gilirannya terciptalah sirkuit dengan wawasan tertentu. Istilah populernya apalagi kalau bukan “intelektual”. Sedangkan anyaman tersebut akan sernakin mudah terbentuk pada waktu dini. Neoron yang telah teranyam di antaranya untuk mengatur faktor yang menunjang kehidupan dasar seperti detak jantung dan bernapas. Sementara neoron lain menanti untuk dianyam, sehingga bisa membantu anak menerjemahkan dan bereaksi terhadap dunia luar.

Selama dua tahun pertama anak mengalami ledakan terbesar dalam hal perkembangan otak dan hubungan antar sel (koneksi). Lalu setahun kemudian otak mempunyai lebih dari 300 trilyun koneksi, suatu kondisi yang susah terjadi pada usia dewasa, terlebih usia lanjut. Makanya para pakar perkembangan anak menyebut usia balita sebagai golden age bagi perkembangan inteligensia anak.

Memang bila orangtua tidak memanfaatkan kesempatan ini dengan jalan membantu dari belakang, maka tetap tidak akan mempengaruhi kemampuan otak anak dalam menganyam neoron, karena kesempatan untuk memperkuat koneksi otak terbuka luas selama masa anak-anak. Tetapi tentu akan semakin baik bila orangtua pun ikut aktif membantu.

Otak telah tumbuh jauh sebelum bayi lahir. la telah mulai bekerja yang hasilnya merupakan benih penginderaan berdasarkan prioritas. Umumnya pendengaran lebih dulu. Jadi, selama masa itu penting sekali untuk selalu menghadirkan lingkungan kondusif dan baik bagi perkembangan otaknya. Hilangnya lingkungan ini hanya akan membuat otak menderita dan menganggur yang gilirannya mempengaruhi tingkat kecerdasannya.

Dalam kaitan upaya meningkatkan pribadi Muslim, seyogyanya bayi sudah diperdengarkan bacaan Al-Qur’an sejak dalam rahim. Jadi, bila ada anjuran kepada ibu-ibu hamil untuk rajin membaca Al-Qur’an menjelang bersalin, itu ada dasar ilmiahnya juga. Makin baik dan benar bacaan itu, termasuk lagunya, makin baik hasilnya. Tujuannya tentu saja bukan mengajak bayi memahami substansi atau makna kandungan ayat-ayat Al-Qur’an, tetapi memperkuat daya tangkap/konsentrasi otak bayi. Sehingga akan semakin mudahlah ia menghafal ayat-ayat Al-Qur’an beserta terjemahannya ketika sudah memasuki masa belajar.

2.Riyadh (vioa-Islam) –
Hasil Penelitian Ilmiah di Universitas al-Imam Muhammad bin Sa’ud al-Islamiyyah membuktikan ketika kadar hafalan al-Qur’an siswa meningkat maka akan meningkat pula kesehatan jiwanya.
Penelitian yang dilakukan oleh Prof. DR. Shalih bin Ibrahim, professor ilmu Kesehatan Jiwa, terdiri dari dua kelompok. Kelompok pertama, para mahasiswa-mahasiswi Universitas Malik abdul Aziz di Jeddah. Jumlah mereka 170 orang. Kelompok kedua, Para mahasiswa-mahasiswi Ma’had al-Imam asy-Syatibi li ad-Dirasah al-Qur’aniyyah, filial Universitas al-Khairiyah Litahfidzil Qur’an al Karim di Jeddah. Jumlah mereka sama, yaitu 170 orang.

“sebaik-baik kalian adalah orang yang mempelajari al-Qur’an dan mengajarkannya.” HR. Bukhari

Para mahasiswa yang memiliki hafalan yang bagus memiliki kesehatan jiwa yang jauh lebih tinggi. Ada 70 penelitian umum dan Islam, seluruhnya menguatkan pentingnya dien untuk meningkatkan kesehatan dan ketentraman jiwa. Sebuah penelitian di di Saudi juga menunjukkan peran al-Qur’an dalam meningkatkan kecerdasan bagi anak-anak sekolah dasar dan Pengaruh positif hafalan al Qur’an bagi kesuksesan akademik para mahasiswa.

Penelitian ini sebagai bukti nyata adanya hubungan antara beragama dengan berbagai fenomena hidup. Di antaranya yang paling urgen adalah menghafal al-Qur’an. Siswa yang memiliki hafalan al-Qur’an memiliki kesehatan jiwa yang lebih baik dibandingkan dengan siswa-siswa yang tidak beragama dengan baik, atau tidak menghafalkan al-Qur’an sedikitpun atau hafalan mereka hanya surat-surat dan ayat-ayat pendek. 

Penelitian tersebut berpesan agar menghafalkan al-Qur’an dengan sempurna bagi para siswa-siswi di tingkat universitas, untuk menghasilkan nilai positiv bagi kehidupan dan akademik mereka. Mendorong mereka melaksanakan perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya. Dan hal itu merupakan sarana terpenting untuk memperoleh kesehatan jiwa yang tinggi.

Penelitian itu juga menasihatkan kepada para guru agar meningkatkan standar hafalan bagi murid-murid mereka, walau dijadikan sebagai kegiatan ekstra kurikuler, karena memiliki manfaat dan pengaruh yang bagus untuk kesuksesan belajar dan kesehatan jiwa mereka

3.Dr. Ahmad Al-Qadhiy (United States of America)
Penelitian dan pengukuran ini dilakukan terhadap sejumlah kelompok manusia:
1. Muslimin yang bisa berbahasa Arab.
2. Muslimin yang tidak bisa berbahasa Arab
3. Non-Islam yang tidak bisa berbahasa Arab.
Pada semua kelompok responden tersebut dibacakan sepotong ayat Al-Qur’an dalam bahasa Arab dan kemudian dibacakan terjemahnya dalam bahasa Inggris.

Dan pada setiap kelompok ini diperoleh data adanya dampak yang bisa ditunjukkan tentang Al-Qur’an, yaitu 97% percobaan berhasil menemukan perubahan dampak tersebut. Dan dampak ini terlihat pada perubahan fisiologis yang ditunjukkan oleh menurunnya kadar tekanan pada syaraf secara sprontanitas. Dan penjelasan hasil penelitian ini aku presentasikan pada sebuah muktamar tahunan ke-17 di Univ. Kedokteran Islam di Amerika bagian utara yang diadakan di kota Sant Louis Wilayah Mizore, Agustus 1984.

Dan benar-benar terlihat pada penelitian permulaan bahwa dampak Al-Qur’an yang kentara pada penurunan tekanan syaraf mungkin bisa dikorelasikan kepada para pekerja: Pekerja pertama adalah suara beberapa ayat Al-Qur’an dalam Bahasa Arab. Hal ini bila pendengarnya adalah orang yang bisa memahami Bahasa Arab atau tidak memahaminya, dan juga kepada siapapun (random). Adapun pekerja kedua adalah makna sepenggal Ayat Al-Qur’an yang sudah dibacakan sebelumnya, sampai walaupun penggalan singkat makna ayat tersebut tanpa sebelumnya mendengarkan bacaan Al-Qur’an dalam Bahasa Arabnya.

Adapun Tahapan kedua adalah penelitian kami pada pengulangan kata “Akbar” untuk membandingkan apakah terdapat dampak Al-Qur’an terhadap perubahan-perubahan fisiologis akibat bacaan Al-Qur’an, dan bukan karena hal-hal lain selain Al-Qur’an semisal suara atau lirik bacaan Al-Qur’an atau karena pengetahun responden bahwasannya yang diperdengarkan kepadanya adalah bagian dari kitab suci atau pun yang lainnya.
Dan tujuan penelitian komparasional ini adalah untuk membuktikan asumsi yang menyatakan bahwa 

“Kata-kata dalam Al-Qur’an itu sendiri memiliki pengaruh fisiologis hanya bila didengar oleh orang yang memahami Al-Qur’an . Dan penelitian ini semakin menambah jelas dan rincinya hasil penelitian tersebut.
Peralatan

Peralatan yang digunakan adalah perangkat studi dan evaluasi terhadap tekanan syaraf yang ditambah dengan komputer jenis Medax 2002 (Medical Data Exuizin) yang ditemukan dan dikembangkan oleh Pusat Studi Kesehatan Univ. Boston dan Perusahaan Dafikon di Boston. Perangkat ini mengevaluasi respon-respon perbuatan yang menunjukkan adanya ketegangan melalui salah satu dari dua hal: (i) Perubahan gerak nafas secara langsung melalui komputer, dan (ii) Pengawasan melalui alat evaluasi perubahan-perubahan fisiologis pada tubuh. 

Perangkat ini sangat lengkap dan menambah semakin menguatkan hasil validitas hasil evaluasi.
Subsekuen:
1. Program komputer yang mengandung pengaturan pernafasan dan monitoring perubahan fisiologis dan printer.
2. Komputer Apple 2, yaitu dengan dua floppy disk, layar monitor dan printer.
3. Perangkat monitoring elektronik yang terdiri atas 4 chanel: 2 canel untuk mengevaluasi elektrisitas listrik dalam otot yang diterjemahkan ke dalam respon-respon gerak syaraf otot; satu chanel untuk memonitor arus balik listrik yang ke kulit; dan satu chanel untuk memonitor besarnya peredaran darah dalam kulit dan banyaknya detak jantung dan suhu badan.

Berdasarkan elektrisitas listrik dalam otot-otot, maka ia semakin bertambah yang menyebabkan bertambahnya cengkeraman otot. Dan untuk memonitor perubahan-perubahan ini menggunakan kabel listrik yang dipasang di salah satu ujung jari tangan. Adapun monitoring volume darah yang mengalir pada kulit sekaligus memonitor suhu badan, maka hal itu ditunjukkan dengan melebar atau mengecilnya pori-pori kulit.
Untuk hal ini, menggunakan kabel listrik yang menyambung di sekitar salah satu jari tangan. Dan tanda perubahan-perubahan volume darah yang mengalir pada kulit terlihat jelas pada layar monitoryang menunjukkan adanya penambahan cepat pada jantung. Dan bersamaan dengan pertambahan ketegangan, pori-pori mengecil, maka mengecil pulalah darah yag mengalir pada kulit, dan suhu badan, dan detak jantung.

Metode dan Keadaan yang digunakan:
Percobaan dilakukan selama 210 kali kepada 5 responden: 3 laki-laki dan 2 perempuan yang berusia antara 40 tahun dan 17 tahun, dan usia pertengahan 22 tahun. Dan setiap responden tersebut adalah non-muslim dan tidak memahami bahasa Arab. Dan percobaan ini sudah dilakukan selama 42 kesempatan, dimana setiap kesempatannya selama 5 kali, sehingga jumlah keseluruhannya 210 percobaan. Dan dibacakan kepada responden kalimat Al-Qur’an dalam bahasa Arab selama 85 kali, dan 85 kali juga berupa kalimat berbahasa Arab bukan Al-Qur’an. Dan sungguh adanya kejutan/shock pada bacaan-bacaan ini: Bacaan berbahasa Arab (bukan Al-Qur’an) disejajarkan dengan bacaan Al-Qur’an dalam lirik membacanya, melafadzkannya di depan telingga, dan responden tidak mendengar satu ayat Al-Qur’an selama 40 uji-coba. Dan selama diam tersebut, responden ditempatkan dengan posisi duduk santai dan terpejam. Dan posisi seperti ini pulalah yang diterapkan terhadap 170 uji-coba bacaan berbahasa Arab bukan Al-Qur’an.

Dan ujicoba menggunakan bacaan berbahasa Arab bukan Al-Qur’an seperti obat yang tidak manjur dalam bentuk mirip seperti Al-Qur’an, padahal mereka tidak bisa membedakan mana yang bacaan Al-Qur’an dan mana yang bacaan berbahasa Arab bukan Al-Qur’an. Dan tujuannya adalah utuk mengetahui apakah bacaan Al-Qur’an bisa berdampak fisiologis kepada orang yang tidak bisa memahami maknanya. Apabila dampak ini ada (terlihat), maka berarti benar terbukti dan dampak tidak ada pada bacaan berbahasa Arab yang dibaca murottal (seperti bacaan Imam Shalat) pada telinga responden. Adapun percobaan yang belum diperdengarkan satu ayat Al-Qur’an kepada responden, maka tujuannya adalah untuk mengetahui dampak fisiologis sebagai akibat dari letak/posisi tubuh yang rileks (dengan duduk santai dan mata terpejam).

Dan sungguh telah kelihatan dengan sangat jelas sejak percobaan pertama bahwasannya posisi duduk dan diam serta tidak mendegarkan satu ayat pun, maka ia tidak mengalami perubahan ketegangan apapun. Oleh karena itu, percobaan diringkas pada tahapan terakhir pada penelitian perbandingan terhadap pengaruh bacaan Al-Qur’an dan bacaan bahasa Arab yang dibaca murottal seperti Al-Qur’an terhadap tubuh.

Dan metode pengujiannya adalah dengan melakukan selang-seling bacaan: dibacakan satu bacaan Al-Qur’an, kemudian bacaan vahasa Arab, kemudian Al-Qur’an dan seterusnya atau sebaliknya secara terus menerus.
Dan para responden tahu bahwa bacaan yang didengarnya adalah dua macam: Al-Qur’an dan bukan Al-Qur’an, akan tetapi mereka tidak mampu membedakan antara keduanya, mana yang Al-Qur’an dan mana yang bukan. Adapun metode monitoring pada setiap percobaan penelitian ini, maka hanya mencukupkan dengan satu chanel yaitu chanel monitoring elektrisitas listrik pada otot-otot, yaitu dengan perangkat Midax sebagaimana kami sebutkan di atas. Alat ini membantu menyampaikan listrik yang ada di dahi.

Dan petunjuk yang sudah dimonitor dan di catat selama percobaan ini mengadung energi listrik skala pertengahan pada otot dibandingkan dengan kadar fluktuasi listrik pada waktu selama percobaan. Dan sepanjang otot untuk mengetahui dan membandingkan persentase energi listrik pada akhir setiap percobaan jika dibandingkan keadaan pada awal percobaan. Dan semua monitoring sudah dideteksi dan dicatat di dalam komputer. Dan sebab kami mengutamakan metode ini untuk memonitor adalah karena perangkat ini bisa meng-output angka-angka secara rinci yang cocok untuk studi banding, evaluasi dan akuntabel..

Pada satu ayat percobaan, dan satu kelompok percobaan perbandingan lainnya mengandung makna adanya hasil yang positif untuk satu jenis cara yang paling kecil sampai sekecil-kecilnya energi listrik bagi otot. Sebab hal ini merupakan indikator bagusnya kadar fluktuasi ketegangan syaraf, dibandingkan dengan berbagai jenis cara yang digunakan responden tersebut ketika duduk.

Hasil Penelitian
Ada hasil positif 65% percobaan bacaan Al-Qur’an. Dan hal ini menunjukkan bahwa energi listrik yang ada pada otot lebih banyak turun pada percobaan ini. Hal ini ditunjukkan dengan dampak ketegangan syaraf yang terbaca pada monitor, dimana ada dampak hanya 33 % pada responden yang diberi bacaan selain Al-Qur’an.

Pada sejumlah responden, mungkin akan terjadi hasil yang terulang sama, seperti hasil pengujian terhadap mendengar bacaan Al-Qur’an. Oleh karena itu, dilakukan ujicoba dengan diacak dalam memperdengarkannya (antara Al-Qur’an dan bacaan Arab) sehingga diperoleh data atau kesimpulan yang valid.

Pembahasan Hasil Penelitian dan Kesimpulan
Sungguh sudah terlihat jelas hasil-hasil awal penelitian tentang dampak Al-Qur’an pada penelitian terdahulu bahwasanya Al-Qur`an memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap syaraf. dan mungkin bisa dicatat pengaruh ini sebagai satu hal yang terpisah, sebagaimana pengaruh inipun terlihat pada perubahan energi listrik pada otot-otot pada organ tubuh. dan perubah-perubahan yang terjadi pada kulit karena energi listrik, dan perubahan pada peredaran darah, perubahan detak jantung, voleme darah yang mengalir pada kulit, dan suhu badan.

Dan semua perubahan ini menunjukan bahwasanya ada perubahan pada organ-organ syaraf otak secara langsung dan sekaligus mempengaruhi organ tubuh lainnya. Jadi, ditemukan sejumlah kemungkinan yang tak berujung ( tidak diketahui sebab dan musababnya) terhadap perubahan fisiologis yang mungkin disebabkan oleh bacaan Al-Qur`an yang didengarkannya. Oleh karena itu sudah diketahui oleh umum bahwasanya ketegangan-ketegangan saraf akan berpengaruh kepada dis-fungsi organ tubuh yang dimungkinkan terjadi karena produksi zat kortisol atau zat lainnya ketika merespon gerakan antara saraf otak dan otot. Oleh karena itu pada keadaan ini pengaruh Al-Qur`an terhadap ketegangan saraf akan menyebabkan seluruh badannya akan segar kembali, dimana dengan bagusnya stamina tubuh ini akan menghalau berbagai penyakit atau mengobatinya.

Dan hal ini sesuai dengan keadaan penyakit tumor otak atau kanker otak. Juga, hasil uji coba penelitian ini menunjukan bahwa kalimat-kalimat Al-Qur`an itu sendiri memeliki pengaruh fisiologis terhadap ketegangan organ tubuh secara langsung, apalagi apabila disertai dengan mengetahui maknanya.  Dan perlu untuk disebutkan disini bahwasanya hasil-hasil penelitian yang disebutkan diatas adalah masih terbatas dan dengan responden yang juga terbatas.

Musik Mozart Cerdaskan Anak = Hoax

 

Benarkah musik Mozart dapat membuat anak Anda menjadi lebih cerdas? Dari hasil sebuah studi baru-baru ini, diketahui bahwa ternyata antara musik Mozart dengan kemampuan kognitif seorang anak sama sekali tidak ada hubungannya.

Sebagaimana disiarkan HealthDay News, Jumat (14/5), yang dikutip kantor berita Xinhua, hasil studi itu menyebutkan, mendengarkan musik Mozart takkan membuat anak Anda menjadi lebih cerdas.

Dalam studi itu diperdebatkan penelitian terdahulu yang memperlihatkan hubungan antara mendengarkan musik Mozart dengan peningkatan kemampuan otak. Seperti studi terkenal pada 1993 yang diterbitkan jurnal Nature, menunjukkan bahwa mendengarkan musik Mozart akan meningkatkan kemampuan kognitif.

Akibatnya, orang-orang semakin tertarik untuk mendekatkan putra-putrinya musik klasik. Industri penjualan kaset atau CD pun berlomba menjualnya ke berbagai sekolah, pusat penitipan anak, juga orang tua.

Namun penelitian yang dilakukan oleh ilmuwan Austria baru-baru ini tak menemukan bukti bahwa mendengarkan musik Mozart berdampak pada kemampuan kognitif seseorang, demikian HealthDay News.
Para peneliti di University of Vienna mengkaji lebih dari 40 studi dan penelitian yang tak disiarkan, meliputi sedikitnya 3.000 subjek. Kesimpulannya, tak ada hasil yang mendukung pendapat bahwa musik Mozart meningkatkan kemampuan otak anak.

Dengan demikian, temuan itu membantah mitos mengenai dampak peningkatan kemampuan otak diantara pendengar musik Mozart. Para peneliti pun melaporkan bahwa mereka tak dapat mengkonfirmasi dampak menguntungkan dari mendengarkan jenis musik ini.

“Saya menyarankan mendengarkan musik Mozart kepada setiap orang, tapi itu tak memenuhi harapan mengenai peningkatan kemampuan kognitif,” tutur ahli ilmu jiwa di University of Vienna Jakob Pietschnig, sekaligus penulis riset tersebut.

Jadi sebenarnya  musik Mozart tak terbukti meningkatkan kemampuan otak

Wednesday, August 10, 2011

Renungan untuk suami-suami: Bila Istri Cerewet

 

Adakah istri yang tidak cerewet? Sulit menemukannya. Bahkan istri Khalifah sekaliber Umar bin Khatab pun cerewet.
       Dalam membangun rumah tangga, perlu ada kerjasama yang baik antara suami dan istri.
Kerjasama ini kadang memiliki hambatan karena setiap pasangan memiliki kekurangan dan kelebihan.
Jika istri cerewet maka suaminya pendiam dan jika istri galak maka suaminya tidak galak.
Begitu juga sebaliknya. Memiliki istri cerewet dan galak membuat suami bingung menghadapinya.

Mungkin para suami bisa meneladani kisah dari  Khalifah Umar Bin Khatab,kisah ini tentunya sudah sangat populer banyak hikmah yang bisa kita ambil dari kisah ini.

 Kisah ini bermula dari seorang laki-laki berjalan tergesa-gesa menuju kediaman khalifah Umar bin Khatab.
Ia ingin mengadu pada khalifah; tak tahan dengan kecerewetan istrinya. Begitu sampai di depan rumah khalifah, laki-laki itu tertegun. Dari dalam rumah terdengar istri Umar sedang ngomel, marah-marah. Cerewetnya melebihi istri yang akan diadukannya pada Umar.

Tapi, tak sepatah katapun terdengar keluhan dari mulut khalifah. Umar diam saja, mendengarkan istrinya yang sedang gundah. Akhirnya lelaki itu mengurungkan niatnya, batal melaporkan istrinya pada Umar.

 
Apa yang membuat seorang Umar bin Khatab yang disegani kawan maupun lawan, berdiam diri saat istrinya ngomel? Mengapa ia hanya mendengarkan, padahal di luar sana, ia selalu tegas pada siapapun? 

Umar berdiam diri karena ingat 5 hal. Istrinya berperan sebagai BP4. Apakah BP4 tersebut? 

1. Benteng Penjaga Api Neraka

Kelemahan laki-laki ada di mata. Jika ia tak bisa menundukkan pandangannya, niscaya panah-panah setan berlesatan dari matanya, membidik tubuh-tubuh elok di sekitarnya. Panah yang tertancap membuat darah mendesir, bergolak, membangkitkan raksasa dalam dirinya. Sang raksasa dapat melakukan apapun demi terpuasnya satu hal; syahwat.

Adalah sang istri yang selalu berada di sisi, menjadi ladang bagi laki-laki untuk menyemai benih, menuai buah di kemudian hari. Adalah istri tempat ia mengalirkan berjuta gelora. Biar lepas dan bukan azab yang kelak diterimanya Ia malah mendapatkan dua kenikmatan: dunia dan akhirat.

Maka, ketika Umar terpikat pada liukan penari yang datang dari kobaran api, ia akan ingat pada istri, pada penyelamat yang melindunginya dari liukan indah namun membakar. Bukankah sang istri dapat menari, bernyanyi dengan liuka yang sama, lebih indah malah. Membawanya ke langit biru. Melambungkan raga hingga langit ketujuh. Lebih dari itu istri yang salihah selalu menjadi penyemangatnya dalam mencari nafkah.

2. Pemelihara Rumah

Pagi hingga sore suami bekerja. Berpeluh. Terkadang sampai mejelang malam. Mengumpulkan harta. Setiap hari selalu begitu. Ia pengumpul dan terkadang tak begitu peduli dengan apa yang dikumpulkannya. Mendapatkan uang, beli ini beli itu. Untunglah ada istri yang selalu menjaga, memelihara. Agar harta diperoleh dengan keringat, air mata, bahkan darah tak menguap sia-sia Ada istri yang siap menjadi pemelihara selama 24 jam, tanpa bayaran.

Jika suami menggaji seseorang untuk menjaga hartanya 24 jam, dengan penuh cinta, kasih sayang, dan rasa memiliki yang tinggi, siapa yang sudi? Berapa pula ia mau dibayar. Niscaya sulit menemukan pemelihara rumah yang lebih telaten daripada istrinya. Umar ingat betul akan hal itu. Maka tak ada salahnya ia mendengarkan omelan istri, karena (mungkin) ia lelah menjaga harta-harta sang suami yang semakin hari semakin membebani.

3. Penjaga Penampilan

Umumnya laki-laki tak bisa menjaga penampilan. Kulit legam tapi berpakaian warna gelap. Tubuh tambun malah suka baju bermotif besar. Atasan dan bawahan sering tak sepadan. Untunglah suami punya penata busana yang setiap pagi menyiapkan pakaianannya, memilihkan apa yang pantas untuknya, menjahitkan sendiri di waktu luang, menisik bila ada yang sobek. Suami yang tampil menawan adalah wujud ketelatenan istri. Tak mengapa mendengarnya berkeluh kesah atas kecakapannya itu

4. Pengasuh Anak-anak

Suami menyemai benih di ladang istri. Benih tumbuh, mekar. Sembilan bulan istri bersusah payah merawat benih hingga lahir tunas yang menggembirakan. Tak berhenti sampai di situ. Istri juga merawat tunas agar tumbuh besar. Kokoh dan kuat.

Jika ada yang salah dengan pertumbuhan sang tunas, pastilah istri yang disalahkan. Bila tunas membanggakan lebih dulu suami maju ke depan, mengaku, ?akulah yang membuatnya begitu.?

Baik buruknya sang tunas beberapa tahun ke depan tak lepas dari sentuhan tangannya. Umar paham benar akan hal itu.

5. Penyedia Hidangan

Pulang kerja, suami memikul lelah di badan. Energi terkuras, beraktivitas di seharian. Ia butuh asupan untuk mengembalikan energi.

Di meja makan suami Cuma tahu ada hidangan: ayam panggang kecap, sayur asam, sambal terasi danlalapan. Tak terpikir olehnya harga ayam melambung; tadi bagi istrinya sempat berdebat, menawar, harga melebihi anggaran. Tak perlu suami memotong sayuran, mengulek bumbu, dan memilah-milih cabai dan bawang. Tak pusing ia memikirkan berapa takaran bumbu agar rasa pas di lidah. Yang suami tahu hanya makan. Itupun terkadang dengan jumlah berlebihan; menyisakan sedikit saja untuk istri si juru masak. Tanpa perhitungan istri selalu menjadi koki terbaik untuk suami. Mencatat dalam memori makanan apa yang disuka dan dibenci suami.

Dengan mengingat lima peran ini, Umar kerap diam setiap istrinya ngomel. Mungkin dia capek, mungkin dia jenuh dengan segala beban rumah tangga di pundaknya. Istri telah berusaha membentenginya dari api neraka, memelihara hartanya, menjaga penampilannya, mengasuh anak-anak, menyediakan hidangan untuknya. Untuk segala kemurahan hati sang istri, tak mengapa ia mendengarkan keluh kesah buah lelah. 

Umar hanya mengingat kebaikan-kebaikan istri untuk menutupi segala cela dan kekurangannya. Bila istri sudah puas menumpahkan kata-katanya, barulah ia menasehati, dengan cara yang baik, dengan bercanda. Hingga tak terhindar pertumpahan ludah dan caci maki tak terpuji.

Akankah suami-suami masa kini dapat mencontoh perilaku Umar ini. Ia tak hanya berhasil memimpin negara tapi juga menjadi imam idaman bagi keluarganya...Subhanallah...


Inisiasi Menyusu Dini (IMD)


Inisiasi Menyusu Dini atau disingkat sebagai IMD merupakan program yang sedang gencar dianjurkan pemerintah. Menyusu dan bukan menyusui merupakan gambaran bahwa IMD bukan program ibu menyusui bayi tetapi bayi yang harus aktif menemukan sendiri putting susu ibu. 

http://mulyasetyas.files.wordpress.com/2010/05/inisiasi.jpg?w=240&h=180
 Program ini dilakukan dengan cara langsung meletakkan bayi yang baru lahir di dada ibunya dan membiarkan bayi ini merayap untuk menemukan puting susu ibu untuk menyusu. IMD harus dilakukan langsung saat lahir, tanpa boleh ditunda dengan kegiatan menimbang atau mengukur bayi. Bayi juga tidak boleh dibersihkan, hanya dikeringkan kecuali tangannya. Proses ini harus berlangsung skin to skin antara bayi dan ibu.

Tahapannya adalah setelah bayi diletakkan, dia akan menyesuaikan diri dengan lingkungan barunya, maka kemungkinan saat pertama kali diletakkan di dada ibu, bayi belum bereaksi.
Kemudian berdasarkan bau yang dicium dari tangannya, ini membantu dia menemukan puting susu ibu.
Dia akan merangkak naik dengan menekankan kakinya pada perut ibu. Bayi akan menjilati kulit ibunya yang mengandung bakteri baik sehingga kekebalan tubuh bayi dapat bertambah.
Ingat, bahwa dalam IMD, Anda tidak boleh memberikan bantuan apapun pada bayi tapi biarkan bayi menyusu sendiri.
Biasanya, bayi dapat menemukan puting susu ibu dalam jangka waktu 1 jam pertama.


Program ini mempunyai manfaat yang besar untuk bayi maupun sang ibu yang baru melahirkan.
Tetapi, kurangnya pengetahuan dari orang tua, pihak medis maupun keengganan untuk melakukannya membuat Inisiasi Menyusu Dini masih jarang dipraktekkan.

Banyak orang tua yang merasa kasihan dan tidak percaya seorang bayi yang baru lahir dapat mencari sendiri susu ibunya.
Ataupun rasa malu untuk meminta dokter yang membantu persalinan untuk melakukannya.
Begitu juga dengan dokter atau bidan yang tidak mau direpotkan dengan kegiatan ini sehingga akhirnya bayi tidak diberi kesempatan untuk melakukan ini.

Untuk dapat memperoleh bantuan dokter, hendaknya Anda membicarakan keinginan Anda ini saat baru awal mengandung. Pastikan agar dokter dan rumah sakit bersedia melakukannya, bila tidak Anda dapat mencari dokter atau rumah sakit lainnya yang mendukung program IMD.

Informasi tentang Inisiasi Menyusu Dini (IMD)

Berikut informasi tentang Inisiasi Menyusu Dini (IMD) yang dapat mendorong Anda untuk melakukan IMD sesaat setelah bayi Anda dilahirkan:
  • Percayalah bayi dapat melakukan ini sendiri. Sebenarnya, ada kodrat alami seorang bayi untuk menyusu dari ibu bahkan saat dia baru lahir. Jadi Anda tidak perlu terlalu mengkuatirkan bayi Anda.
  • Ini merupakan tahap awal yang sangat baik bila Anda ingin memberikan ASI eksklusif pada 6 bulan pertama. Bayi akan menyukai ASI dan ibu tidak akan kekurangan untuk memberikannya. IMD juga mengurangi rasa nyeri saat harus menyusui.
  • Jangan kuatir bayi Anda kedinginan karena tanpa pakaian apapun harus dibiarkan selama kurang lebih 1 jam untuk mencari puting susu ibu. Karena kulit ibu dapat menghangatkan bayi secara sempurna. Bila bayi merasa kedinginan, suhu tubuh ibu akan meningkat 2 derajat Celcius, sedangkan bila bayi kepanasan, kulit ibu akan menyesuaikan dengan menurunkan suhu sebanyak 1 derajat Celcius.
  • Inisiasi Menyusu Dini (IMD) dapat meningkatkan kekebalan tubuh bayi sehingga mengurangi tingkat kematian bayi yang baru lahir.
  • Gerakan bayi yang merangkak mencari puting susu dapat menekan rahim dan mengelurkan hormon yang membantu menghentikan pendarahan ibu.
  • Bila bayi dalam melakukan IMD menangis, jangan cepat-cepat Anda menyerah untuk memberikan ASI. Bayi menangis belum tentu karena merasa lapar. Biarkan bayi Anda menemukan susu sendiri.
  • Bila persalinan harus melalui proses Cesar, Anda dapat tetap melakukan Inisiasi Menyusu Dini (IMD) walaupun kemungkinan berhasilnya sekitar 50% daripada persalinan normal.
  • IMD membantu meningkatkan ikatan batin antara ibu dan anak.

Pijat Bayi,...Apa Sih Manfaatnya?

 

Saat sang ibu memandikan sang jabang bayi, tentu dilakukan dengan penuh kasih sayang dan lembut. Sang ibu menikmati saat memandikan si bayi mungil. Dilakukan dengan penuh hati-hati dan perlahan. Namun, hal yang sama juga bisa dilakukan saat memijat bayi. Memijat bayi bisa dilakukan dengan hati-hati dan lembut.

Pijat bayi sudah semakin umum dilakukan oleh banyak orang tua. Pemijatan bayi merupakan kegiatan yang menyenangkan yang membuat orang tua dapat berkomunikasi dengan bayinya baik secara fisik maupun emosi. Seraya memijat dengan lembut, orang tua bisa sambil berbicara dan bersenandung kepada si bayi. Dan biasanya, sang bayi akan membalas dengan tawa, senyuman, atau celoteh yang menyenangkan.
  
Tujuan Pijat Bayi
Apa tujuan memijat bayi? Berikut ini beberapa manfaat memijat bayi.

  • Pernyataan kasih sayang

    Yang terutama yaitu bayi akan merasakan kasih sayang dan kelembutan dari orang tua saat dipijat. Kasih sayang merupakan hal yang penting bagi pertumbuhan bayi. Sentuhan hangat dari tangan dan jari orang tua bisa membuat bayi merasakan pernyataan kasih sayang orang tua.
  • Menguatkan otot

    Pijatan terhadap bayi sangat bagus untuk menguatkan otot bayi.
  • Membuat bayi lebih sehat

    Memijat bayi bisa memerlancar sistem peredaran darah, membantu proses pencernaan bayi, dan juga memerbaiki pernapasan bayi. Bahkan memijat bayi bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh si bayi.
  • Membantu pertumbuhan

    Menurut penelitian, pertumbuhan bayi seperti berat badan akan lebih baik dengan memijat bayi. Bahkan untuk bayi prematur, berat badan bisa bertambah hingga 47 persen dibanding jika tidak dipijat.
  • Meningkatkan kesanggupan belajar

    Dengan merangsang indra peraba, indra penglihatan dan pendengaran si bayi, akan meningkatkan daya ingat dan kesanggupan belajar sang bayi.
  • Membuat bayi tenang

    Dengan memijat bayi, sama seperti orang dewasa, akan membuat bayi merasa rileks. Hal ini dapat membuat ia bisa tidur lelap lebih lama dan akan lebih tenang.

Cara Memijat Bayi

Pemijatan bayi bisa dilakukan dengan usapan-usapan yang lembut pada kaki dan telapak kaki bayi. Lalu dilanjutkan pada punggung, dada, perut, lengan, dan muka bayi. Lakukan dengan senyuman dan tatapan mata yang lembut kepada si bayi sehingga membuat bayi merasa tenteram dan nyaman. Satu tips yang menarik yaitu sebelum memijat, tatap dan belailah wajah sang bayi seolah Anda meminta ijin untuk memijatnya.

Pemijatan dapat dilakukan pada bayi berusia kurang dari 1 tahun. Pemijatan dapat dilakukan setiap hari yaitu pada pagi hari saat bayi bangun dan pada malam hari sebelum bayi tidur.

Jangan lupa membersihkan tangan Anda sebelum memijat bayi. Hindari mengenakan perhiasan seperti cincin atau gelang yang dapat menggores kulit bayi yang lembut. Baringkan bayi di atas tempat yang lembut dan bersih. Saat mengusap atau memijat, jangan dalam kondisi bayi lapar. Karena bayi akan tidak menikmati pijatan Anda dan lebih sering menangis.

Sebelum memijat, Anda bisa melumuri tubuh bayi dengan lotion bayi yang lembut. Saat memijat, awali dengan sentuhan lembut, lalu secara bertahap tambah tekanan pada sentuhan Anda sampai taraf yang patut bagi tubuh bayi yang lembut.

Mulailah pijatan dari daerah kaki. Bayi lebih menyenangi dipijat pada area kaki. Lalu lanjutkan dengan area lainnya dan akhiri dengan area punggung.

Jika bayi menangis, segera hentikan pijatan. Bisa jadi bayi sudah merasa tidak nyaman karena lapar, ingin digendong, atau ingin tidur. Setelah selesai, bersihkan tubuh bayi. Jika pijatan dilakukan pagi hari, bisa dilanjutkan dengan memandikan bayi. Jika dilakukan pada malam hari, cukup bersihkan tubuh bayi dengan air hangat.

Bayi butuh ungkapan kasih sayang dari orang tua. Salah satu cara adalah dengan pijat bayi. Dengan melakukan pemijatan yang tepat, bayi Anda akan mendapat banyak manfaat. Ayo pijat bayi mungil Anda dan mulai rasakan manfaatnya.

Monday, August 8, 2011

Mengapa Anda bersin, batuk, cegukan, mendengkur, dan menguap?

    

          Bersin, batuk, cegukan, mendengkur, atau menguap pasti pernah Anda alami. Ketika di daerah berdebu, Anda akan bersin. Lalu ketika menghirup sesuatu yang membuat napas sesak, Anda akan batuk. Kadang Anda juga mengalami cegukan yang berbunyi 'hik'. Mendengkur atau mengorok juga bisa jadi dialami siapapun. Satu lagi yaitu ketika mengantuk, Anda menguap.
Kegiatan itu sering terjadi di luar kemauan dan merupakan proses alami. Mengapa hal itu bisa terjadi? Secara ilmiah, hal tersebut bisa dijelaskan sebagai berikut.
  • Bersin

    Bersin merupakan aliran udara yang hebat melalui mulut dan hidung. Ini terjadi di luar kemauan. Biasanya bersin terjadi karena ada partikel pengganggu dalam hidung Anda. Ujung-ujung saraf di dalam hidung merangsang Anda bersin untuk menyingkirkan partikel-partikel tersebut.

    Penyebab lain adalah udara dingin atau sakit flu. Pada saat sakit flu, banyak partikel asing di dalam hidung Anda sehingga memaksa hidung merangsang bersin.

    Yang perlu Anda tahu tentang bersin yaitu kecepatan udara saat Anda bersin mencapai 166 kilometer per jam. Lalu saat bersih Anda akan mengeluarkan sampai 100.000 butiran kecil lendir dan mikro organisme. Itu sebabnya, saat bersin sebaiknya Anda menutupi hidung dan mulut Anda karena dapat membahayakan orang lain.
  • Batuk

    Sama seperti bersin, ketika Anda batuk bertujuan untuk mengusir zat berbahaya dalam tubuh Anda. Jika bersin terjadi karena ada partikel asing di hidung, maka batuk terjadi karena ada partikel atau zat asing di dalam paru-paru atau tenggorokan. Tujuannya untuk membersihkan paru-paru dari zat yang berbahaya saat saluran pernapasan mulai terganggu. Batuk dapat pula menjadi upaya yang disengaja untuk membersihkan tenggorokan. Batuk juga bisa menyebarkan kuman yang menyebabkan penyakit. Karena itu, sebaiknya ketika batuk, Anda menutupi mulut Anda.
  • Cegukan

    Cegukan terjadi di luar kemauan atau tidak dapat dikontrol. Cegukan merupakan pengambilan udara secara mendadak yang disebabkan karena kontraksi diafragma secara tidak teratur. Penyebabnya karena gangguan organ-organ tubuh dekat diafragma. Kejang ini menarik udara dari paru-paru melalui laring, membentur epiglotis, menyebabkan pita suara bergetar. Oleh karena itu, akan menimbulkan suara ’hik’ saat Anda cegukan.
  • Mendengkur

    Saat tidur, beberapa orang mendengkur atau mengorok. Suara kasar saat Anda tidur ini biasanya disebabkan karena bernapas melalui mulut. Jaringan lembut pada langit-langit mulut dekat tenggorokan bergetar karena udara melewatinya saat Anda bernapas melalui mulut. Selain itu, bibir, pipi, dan lubang hidung Anda juga ikut bergetar. Posisi yang umum menyebabkan mendengkur adalah tidur terlentang. Hal ini karena mulut cenderung menganga dan lidah menghalangi saluran pernapasan. Salah satu solusinya adalah dengan mencoba tidur miring.
  • Menguap

    Saat mengantuk, Anda akan menguap. Mengapa Anda menguap? Karena paru-paru Anda kurang mendapat oksigen. Dengan mengambil nafas dalam-dalam di luar kemauan terjadi sebagai respon alami akibat tertutupnya paru-paru oleh karbondioksida atau kekurangan oksigen.

    Yang juga menarik, yaitu menguap diduga sebagai kebiasaan menular. Jika Anda melihat atau mendengar orang lain menguap, yang sering terjadi adalah Anda ikut-ikutan menguap. Fenomena ini masih menjadi misteri bagi banyak ilmuwan.

Kualitas Jabat Tangan



    Berjabat tangan, sekilas bukan merupakan hal sulit. Namun sebuah penelitian di Inggris menyebutkan 70 persen orang memiliki sedikit "gangguan" saat melakukan aktivitas yang satu ini. Kebanyakan dari mereka kurang percaya diri saat melakukannya. Bahkan sebanyak 19 persen tak yakin apakah cara berjabat tangannya sudah benar atau belum. Selain itu, 56 persen orang yang merasa berjabat tangannya tak menyenangkan.
Ini menunjukkan bahwa berjabat tangan ternyata bukan hal yang mudah (meskipun berdasarkan penelitian, setiap orang rata-rata berjabat tangan sebanyak 15.000 kali sepanjang hayatnya).


  Menurut Profesor Geoffrey Beattie dari University of Manchester, Inggris yang melakukan penelitian kualitas berjabat tangan ini.Dari penelitiannya itu ia menemukan rumus mengenai berjabat tangan terbaik.
PH = (e2 + ve2)(d2) + (cg + dr)2 + ?{(4<s>2)(4<p>2)}2 + (vi + t + te)2 + {(4<c>2 )(4<du>2)}2
Bagaimana cara menghitungnya? Anda tinggal mengganti saja komponen-komponen dari rumus itu dengan kualitas masing-masing saat berjabat tangan.
-(e) = kontak mata (1= tak ada kontak mata, 5= kontak mata langsung) - nilai yang diperlukan5.
-(ve) = ucapan salam ( 1= tidak wajar, 5 = wajar) - 5.
-(d) = senyum Duchenne yaitu senyum sempurna yang membuat sudut mulut terangkat sehingga menimbulkan kerut di seputar mata dan simetris antara wajah bagian kiri dan kanan (1= jika senyum bukan senyum Duchenne, 5= senyum Duchenne sempurna) - 5.
-(cg) = kesempurnaan genggaman (1= tak sempurna/misalnya hanya bersentuhan separuh telapak tangan,5=bisa menggenggam dengan sempurna) - 5.
-(dr) = kelembaban tangan (1=lembab, 5=kering) - 4.
-(s) = kekuatan (1 = lemah, 5= menggenggam kuat) - 3.
-(p) = posisi tangan (1= di belakang badan sendiri, 5=berada di jangkauan lawan dan nyaman melakukannya) - 3.
-(vi) = tenaga (1=terlalu rendah/terlalu kuat, 5=sedang) - 3.
-(t) = suhu tangan (1=terlalu dingin/terlalu panas, 5=sedang) - 3.
-(te) = tekstur tangan (1=terlalu keras/terlalu lunak/halus, 5=sedang) - 3.
-(c)= kontrol (1= rendah, 5 = tinggi) - 3.
-(du) = durasi (1=sebentar, 5= lama) - 3.
Jika ingin mendapatkan kualitas jabat tangan sempurna maka secara saintifik, seluruh parameter itu harus bernilai 5. Namun pada praktiknya, tak perlu sesempurna itu. Menurut teori itu, nilai seperti digambarkan dengan angka di belakang penjelasan tiap komponennya sudah cukup bagus.Bahkan tanpa menghitungnya, dengan memahami apa makna jabat tangan itu, jabat tangan terbaik sudah bisa dilakukan. Yang penting, kita percaya diri saat melakukannya dan tak membuat tangan kita atau tangan lawan jabatan tangan kita sakit karenanya.

Kepribadian Manusia Dilihat dari Gaya Statusnya di Facebook



Pernahkah kamu sekalian menyadari bahwa kepribadian manusia memang bisa dilihat dari prilakunya, sehingga kita bisa tahu tipe manusia seperti dia..

Termasuk perilaku manusia di internet.. khususnya di facebook, dari prilaku dia yang terwujud dalam setiap gaya status yg dipublish..kita bisa tahu kok seperti apa tipe kepribadiannya.

Tapi perlu kamu tahu dan pahami dulu… bahwa uraian dalam postingan ini 100% tidak ILMIAH!!! Karena memang risetnya asal-asalan,Jadi.. boleh percaya boleh tidak…hehehehe

Untuk memahami isi postingan dengan baik, aku saranin sebaiknya kamu buka buka dulu FB kamu. Atau kamu baca sambil mengamati wall FB kamu.

OK… udah buka FB kamu…???
Ohya.. ini artikel kiriman dari seseorang teman blogger yang berprofesi sebagai psikolog gadungan, alias jadi psikolog kalau lagi mau

Well… dari hasil pengamatan, sepertinya ada sekitar 15 Tipe Kepribadian yg bs dilihat dari gaya status seseorang di FB-nya.

1. Manusia Super Update

Orang tipe ini kapanpun dan di manapun selalu update status. Statusnya tidak terlalu panjang tapi terlihat bikin risih, karena hal‐hal yang tidak terlalu penting juga dipublikasikan.

Contoh :

-”Lagi makan di restoran A.. bareng si bro…”,

-”Saatnya baca koran..”,

-”Dalam perjalanan menuju neraka..”, :) dan sebagainya.

2. Manusia Melankolis

Biasanya selalu curhat di status. Entah karena ingin banyak diberi komentar dari teman‐temannya atau hanya sekedar menuangkan unek‐uneknya ke facebook. Biasanya orang tipe ini menceritakan kisahnya dan terkadang menanyakan solusi yg terbaik kepada yang lain.

Contoh :

- “Kamu sakitin aku..lebih baik aku cari yang lain..”,

- “Cuma kamu yang terbaik buat aku..terima kasih kamu sudah sayang ama aku selama ini..”.

3. Manusia Pengeluh

Pagi, siang, malem, semuanya selalu ada aja yang dikeluhkan melalui FBnya.

Contoh :

- “Jakarta maceeet..!! Panas pula..”,

- “Aaaargh ujan, padahal baru nyuci mobil.. sialan.!!”,

- “Males ngapa2in.. cape hati gara2 dia.”, dsb.

4. Manusia Sombong

Mungkin beberapa dari mereka ga berniat menyombongkan diri, tapi terkadang orang yang melihatnya, yang notabene tidak bisa seberuntung dia, merasa kalo statusnya itu kelewat sombong, dan malah bikin sebel.

Contoh :

- “Otw ke Paris..!!”, (Paris atau Pakis..??)

- “BMW ku sayang, saatnya kamu mandi..aku mandiin ya sayang..”, (org ini psti wajahnya penuh jerawat..tp body-nya seksi)

- “Duh, murah‐murah banget belanja di Singapur bow!!” (tp gk jd beli krn duitnya kurang..)

5. Tipe Misterius

Tipe yang biasanya bikin banyak orang bertanya tanya atas apa maksud dari status orang tersebut. Biasanya dalam suatu kalimat membutuhkan Subjek + Predikat + Objek + Keterangan.

Tapi orang tipe ini mungkin hanya mengambil beberapa atau malah hanya 1 saja. Dan pastinya mengundang kontroversi.

Contoh :

- “Ya Sudahlah..” ,

- “Telah berakhir..” (apanya??),

- “Termenung..” (so what gitu loh),

- “ikhlas…” (hbs beol pasti ya..hihi) ,

- “pagi yg cerah..” (disini mendung oey!!)

6. Manusia in English

Tipe manusianya bisa seperti apa saja, apakah melankolis, puitis, sombong dan sebagainya. Tapi dia berusaha lebih keren dengan mengatakannya dalam bahasa Inggwis Gicyu Low..

Contoh :

- “Tie and Chair..”,

- "cat be end"..” dsb..

7. Manusia Lebay

Updatenya selalu bertema ‘gaul’ dengan menggunakan bahasa dewa.. ejaan yang dilebaykan..

Contoh:

- “met moulning all..”

Sampai disini… Mana yang menjadi tipe kamu dilihat dari gaya status kamu??
Jangan malu atau ogah untuk mengakui, toh gk ada yg tau kok.

8. Manusia Alay bin Lebay..

Ada berbagai macam versi, dari tulisannya yang aneh atau tulisannya biasa aja, hanya saja kosakatanya gak lazim seperti bahasa alien. Perlu sekian menit untuk memahami tiap katanya..

Contoh:

Alay 1 : “DucH Gw4 5aYan9 b6t s4ma Lo..7aNgaN tin69aL!n akYu ya B3!bh..!!”

Alay 2 : “Km mugh kog gag pernach ngabwarin aq lagee seech? kmuw maseeh saiangs sama aq gag seech sebenernywa?”

Alay 3 : “Ouh mY 9oD..!! kYknY4w c gW k3ReNz 48ee5h d3ch..!!” (Khusus buat tipe ini, ga usah di baca juga gpp.. saya pribadi juga mikir lama dulu buat nulis ini, walaupun jadinya kurang syeepp)

9. Manusia Sok Tau.. Sotoy bahasa elite-nya. Padahal dia sendiri tidak tahu apa makna dari setiap yang ditulisnya.. tp sok tau abiss!!.

Contoh :

-”Pemerintah selalu memanjakan para pejabat namun melupakan rakyatnya yg.. bla..bla…bla, seharusnya pemerintah..bla..bla..bla..” (kayak dia pernah jd pemerintah aja)

- “Indonesia kalah sbenarnya bukan krn pemainnya yg gk bisa…tp pejabat nih yg terlalu bla..bla..bla..” (ni yg maen dia atau siapa sih..)

10. Manusia Bioskop..

Di statusnya selalu berisi update film yang abis ditonton dan kasih comment..

Contoh :

- “ICE AGE 3..Recomended!!”,

- “Transformers 2 mantab euy..”,

- “Ku ingin seperti Anna..yg beruntung memiliki Ust.Azzam..bla..bla..bla” (gk ada Ust.Azzam, adanya Ust. A’am, wkwkwk)

11. Manusia pedagang

Hampir nggak ada kalimat di statusnya yang nggak menjual sesuatu… termasuk menjual dirinya sendiri kalau mungkin, hehehe

Contoh:

- “jual sepatu KW1 bla bla bla”

- “ayo dipilih sistaaa… stok produk msh banyak nih..”

- “produk br dateng.. buruan dibeli, pemesanan sms aja ke…bla..bla..bla..” (ssstt… saya juga pernah melakukan ini lho.., hihihihi)

12. Manusia Terobsesi…

Mengharap sesuatu tapi gak pernah kesampaian.. pengen jd artis gak dapat‐dapat. hahaha

Contoh :

- “duwh… sesi pemotretan lagi! cape…”.

- “cpe diikutin pnggemar trs ky gni…uchhh”

13. Manusia penyuluh masyarakat

Nampaknya ini dia pengabdi masyarakat yg tulen… bahkan mgkn jg pengabdi pemerintah yg taat.

Contoh:

- “jangan lupa dateng ke TPS, 5 menit utk 5 tahun bla..bla”

- “kibarkan bendera setengah tiang untuk menghormati bla..bla..bla..”

14. Tipe Hidden Message

Tipe ini biasanya tidak to the point, tapi tentunya punya niat biar orang yg dituju membaca nya. (bagus kalo baca..kalo ngga? kelamaan nunggu) padahal kan bisa langsung aja sms ya..

Contoh :

- “For you my M****, I can’t live without you..you are my bla bla bla…”,

- “Heh, cew bajingan..ngapain lo deket2in cow gw?! kyk ga laku aja lo..” <= (padahal cew tersebut tidak ada dalam list friendnya.. mana bisa baca.. :p )

15. Manusia Puitis

Dari judulnya udah jelas. Status nya selalu diisi dengan kata‐kata mutiara, tapi gak jelas apa maksudnya. Bikin kita terharu? Bikin kita sadar atas pesan tersembunyinya? atau cuma sekedar memancing komentar?

Sampai saat ini, tipe orang seperti ini masih perlu dipertanyakan.

Contoh :

- “Kita masing‐masing adalah malaikat bersayap satu. Dan hanya bisa terbang bila saling berpelukan”,

- “Mencintai dan dicintai adalah seperti merasakan sinar matahari dari kedua sisi”,

- “Jika kau hidup sampai seratus tahun, aku ingin hidup seratus tahun kurang sehari, agar aku tidak pernah hidup tanpamu”.

Nah loh… mana coba yang menjadi tipe kamu dilihat dari gaya status kamu??
Tak perlu malu kalau kita mempuyai salah satu dari tipe dari tipe-tipe diatas, malah mungkin tak ada salah satunya,masalahnya statusku nggak selalu sama cendrung berubah-ubah!!

Paling setelah baca ini senyum2 tersipu malu sendiri,tapi jangan percaya sepenuhnya ya,krena ini kan 100% tidak ILMIAH!!!...
Kalau tdk ILMIAH jadi kebenarannya pun tidak akurat namanya juga dunia Maya.
Oh ya kita bisa jadikan sebagai bahan pengetahuan saja...atau mungkin sebagai penghibur diri,...hehehe
Mungkin dengan membaca riset ini kita lebih bisa memilah mana kata2 yang baik dan bermanfaat untuk kita jadikan status...baik dan bermanfaat untuk kita dan untuk yang membacanya...atau juga tak memilih salah satunya,karena kita mempunyai gaya tersendiri.



Sunday, August 7, 2011

Dunia

Dunia itu hanyalah bayangan yang tidak lama lagi akan hilang.

Dunia hanyalah setetes air bila dibandingkan lautan luas tak bertepi.

Sebanyak apapun yang kita rengkuh di di dunia ini,

Maka ia hanya setetes dari lautan luas di bumi.

Oh tidak, bahkan kurang dari setetes.

Karena setetes itu adalah untuk dunia seluruhnya,
Sementara kita tak memiliki dunia seluruhnya.

Celakalah setip orang yang menyangka dunia ini adalah segala-galanya.
Sehingga kita mengorbankan apa saja untuk mendaptkannya.

========================================================================== 
                           Air Mata

 Air mata penyubur hati,penawar duka
luapan Kekecewaan yg menghimpit perasaan dlm kehidupan ini

Namun setetes air mata krn takut kpd ALLAH persis permata indahnya gemerlapan terpancar dari segala arah dan penjuru

Hidup dimulakan dgn tangis
Dicela oleh tangis dan diakhiri dgn tangis
Manusia sentiasa dlm dua tangisan

Sabda Rasulullah s.a.w "Ada dua titisan yg ALLAH cintai, pertama titisan darah para Syuhada dan titisan air mata yg jatuh krn takutkan ALLAH"

==========================================================================
                             SAHABATKU...

Seberat apapun masalahmu...

Sekelam apapun beban hidupmu...

Jangan pernah berlari darinya ataupun bersembunyi...

Sehingga kau tak akan pernah bertemu dengannya...

atau agar kau bisa menghindar darinya...Karena sahabat...

Seberapa jauhpun kau berlari dan sedalam apapun kau bersembunyi dlm sebuah episode kehidupanmu...
Sahabatku...

Alangkah indahnya bila kau temani ia dgn dada yg lapang...

Persilahkan ia masuk dlm bersihnya rumah hati&mengkilapnya lantai nuranimu...

Ajak ia utk menikmati hangatnya teh kesabaran...

Ditambah sedikit panganan keteguhan...

Sahabat...

dengan begitu sepulangnya ia dari rumahmu akan kau dapati dirimu menjadi sosok yg Tegar...

(untuk sahabat2 sejati)

“Persahabatan sering menyuguhkan beberapa cobaan, tetapi persahabatan sejati bisa mengatasi cobaan itu bahkan bertumbuh bersama”

===========================================================================

                           HATI

Hati adalah perbendaharaan yang hanya bisa dibaca oleh pemiliknya,

dan ketenangan batin adalah cahaya yang bersinar dalam kegelapan,

mata air yang memancar ditengah gurun pasir,

dan perbendaharaan yang berada dalam rumah yang ditinggalkan pemiliknya.

 ===========================================================================

                                     Kehidupan
Kehidupan bagaikan pelangi...namun ada masanya ia bagaikan senja yg hanya ada warna merah jingga yang memuramkan...


===========================================================================

                  "Ya Allah
jadikanlah di dalam hatiku cahaya

di lidahku cahaya

di pendengaranku cahaya

di penglihatanku cahaya

Jadikan di belakangku cahaya

di hadapanku cahaya

dari atasku cahaya

dan dari bawahku cahaya

Ya Allah berikan kepadaku cahaya
" (H.R.Muslim)

Ya Muqallibal quluub, tsabbit qalbii 'alaa diinika
(Wahai yang membolak-balikkan qalbu, tetapkanlah hatiku berpegang pada agama-Mu)
==========================================================================
Segala sesuatu yg kita cita2kan jika itu baik,harus dgn doa dan azam yg kuat...

Selanjutnya menyerahkan segala sesuatunya kpd Allah apapun hasilnya

Karena kita tdk pernah tahu rencana Allah pd kita
...
Dan yakinlah segala usaha,kesulitan juga kepayahan atas usaha yg kita lakukan utk

mencapai cita2 itu pasti beroleh pahala dari-Nya
==========================================================================
Alam adalah sebuah ‘sekolah’ yg besar

Setiap manusia adalah para pelajarnya

Dan kita terpaksa belajar sepanjang umur kita

Hidup adalah satu mata pelajaran yg tersusun rapi

untuk dipahami dan dihayati sepanjang hayat

Semoga kita termasuk manusia2 yg lulus pada setiap ujian

yg diberikan oleh Allah dalam hidup ini
==========================================================================

Tiada keberuntungan yg sangat besar dalam hidup ini,
kecuali orang yang tidak memiliki sandaran, selain bersandar kepada Allah. 
Dengan meyakini bahwa memang Allah-lah yang menguasai segala2nya
Total, sempurna, segala2nya Allah yang membuat, Allah yang mengurus, 
Allah yang menguasai.hanya kpd Allah 
sajalah kita menggantungkan,menyandarkan segala sesuatu,dan sekali-kali tidak kepada yang lain
==========================================================================

Hidup berumah tangga punya seribu satu cerita.
Ada suka dan duka. 
Ada pengalaman jenaka. 
Semua itu memberikan kesan yang begitu dalam. 
Semoga kita menjadi orang yg pandai menata kesan-kesan itu sebagai pelajaran berharga.
==========================================================================
”Tugas kita cuma menyempurnakan ikhtiar sekuat tenaga,masalah hasil kita serahkan kepada Allah,
karna Allah tidak pernah melihat hasil tapi Dia melihat kegigihan kita dalam berproses”
kegigihan itulah yang bernilai amal kalau di barengi dengan niat dan cara yang benar
==========================================================================
Jagan sungkan minta dido'akan,&jangan berat mendo'akan orang lain

Karna ini bukan dlm rangka penghambaan terhadap manusia.

Tentu indah sekali nikmatnya iman &islam dlm rangka mengikat tali ukhuwah islamiyah.

Karna Rosullah sngat menganjurkan:

"Tidak seorang hamba mukmin berdo'a utk saudaranya dari kejauhan melainkan malaikat berkata: 'Dan bagimu juga seperti itu" (Hr.Muslim)
==========================================================================
Jika manis, Allah mengajarku arti syukur

Jika pahit, Allah mengajar ku arti sabar

Jika dikecewakan, aku sedang belajar hakikat tawakal

Bila cemas, Allah mengajar ku arti raja’ (mengharap)

Jika sedikit, Allah mengajar ku arti qanaah (merasa cukup)

Ya Allah ijinkan aku untuk selalu memahami setiap pelajaran yg Engkau berikan padaku
==========================================================================
Jangan lari
Tetapi hadapi
Jangan mengelak,tetapi hadapilah
Terimalah realiti walaupun pahit atau pedih
Itulah anak tangga yg kau mesti pijak utk menuju ketempat yg tinggi
Jika kita lari,pasti anak tangga yg sama akan memburu&menghantui kita
Dalam rupa yg berbeda tetapi ujian tetap sama
=============================================================
Ketika hidup harus menangis, 
menangislah karena kerinduan pada Allah & RasulNya, 
hidup adalah ketidakpastian. 
Tapi mati adalah sebuah kepastian dan ibadah adalah pengabdian…”
==========================================================================
Jangan mencintai seseorang seperti bunga,
kerana bunga mati kala musim berganti
Cintailah mereka seperti sungai, kerana sungai mengalir selamanya.
=============================================================
Apa yg kita katakan thdp diri sendiri jauh lebih penting

dari apa yg orang lain katakan thdp diri kita

Jadi,katakanlah sesutu yg positif kpd diri kita

Itu pertanda kita telah bersangka baik thdp diri sendiri...

Sebab, berprasangka baik thdp diri sendiri adalah modal kita utk berprasangka baik kpd orang lain...
===========================================================================
Manusia bahagia bila ia bisa membuka mata

Untuk menyadari bahwa ia memiliki banyak hal yang berarti.

Manusia bisa bahagia bila ia mau membuka mata hati.

Untuk menyadari, betapa ia dicintai.

Manusia bisa bahagia, bila ia mau membuka diri.

Agar orang lain bisa mencintainya dengan tulus.

Yang paling utama,manusia bisa bahagia jika ia dekat dgn Penciptannya
===========================================================================
Terkadang,ketika ujian dtng pd kita,kita merasa ujian itu sangat berat.... 
Tetapi ketika kita melihat disekitar kita bnyak yg mendapatkan cobaan
Dan ternyata lebih berat dr kita,maka sketika kita merasa kecil dihadapan-Nya,
Dan ujian yg kita hadapi tak ada apa2nya...
Ya Allah berilah kesabaran&pahala atas ujian yg dihadapi saudara/saudariku dimanapun berada,...
===========================================================================
jangan ragu utk memberi, jangan ragu utk berkorban,

jangan ragu utk berlelah2 di jalan Allah, jangan ragu utk memaafkan

jangan ragu utk menghargai, jangan ragu utk bersedekah &jangan ragu untuk
tersenyum pd duniamu.

Karena semua itu akan kembali pd diri kita, dgn bentuk yg lebih baik& dlm jumlah yg tak terkira.

Tentunya dgn niat yg baik &benar,insyaAllah.
                                        TETAP SEMANGAT!!
==========================================================================
Kadang kita sering melupakan apa yg telah kita miliki&terus memikirkan apa yg tdk kita punya
Apa yg dianggap tdk berharga oleh kita ternyata merupakan dambaan bagi orang lain
Semua tergantung dari cara pandang kita
Mungkin lebih baik jika kita bersyukur kpd Allah sbg rasa terima kasih utk semua yg telah disediakan utk kita
daripada khawatir utk meminta apa yg belum kita miliki. 
"Belajar bersyukur"
==============================================================
Allah menaruh kita di tempat yang sekarang, bukan karena kebetulan..!!
Ada maksud yg TERINDAH di setiap rencana-Nya..!! maka Bergembiralah dan Bersyukurlah !!
==========================================================================
Hidup bukanlah suatu beban yang harus dipikul. 
Tapi suatu anugerah untuk dinikmati.
==========================================================================
Terkadang Manusia selalu mengingkari isi hatinya,sehingga bertentangan
dengan perilakunya..
Sang hati selau mengingatkan ketika ada syinyal at tanda2 kita akan berbuat sesuatu yg bertentangan Dengan perintah Allah...
Maka ikutilah kata hatimu, itulah Basiroh yg Allah anugrahkan untuk kita...
=============================================================
Allah terkadang menggunakan pengalaman2 yg menyakitkan
utk membuat kita menengadah kepada-Nya.

Seringkali Allah memberi kita kebahagiaan,
tetapi tdk cukup utk membuat kita menengadah kepada-Nya.

Pengalaman pahitlah yg senantiasa membuat manusia menjadi ingat kpd Allah
==========================================================================
Harus berusaha keras dalam memotivasi diri..
Jagan lemah,jangn mengalah dengan kondisi,
Karena sesungguhnya Allah pasti mengganti dgn pahala
Atas usaha yang kita lakukan dalam menuntut ilmu,apalagi ilmu yang bermanfaat 
Untuk menambah pemahaman kita akan agama,dengn kondisi apapun
Tetap semanagat & jangan lupa berdoa pada-NYA
=============================================================
Ketika hati kita tidak merasa lapang.
Maka inilah rasanaya:

Dada terasa sesak, perangai berubah, merasa sumpek dengan tingkah laku orang di sekitar kita
Suka memperkarakan hal-hal kecil lagi remeh-temeh. 
Ketahuilah, Rasulullah saw. berkata:
"Iman itu adalah kesabaran dan kelapangan hati."
===========================================================================
“Kita selalu lupa atau jarang ingat apa yang kita miliki, tetapi kita sering kali ingat apa yang ada pada orang lain.”
===========================================================================
” Hidup adalah gabungan antara bahagia dan derita.
Ia menguji keteguhan iman seseorang
Karena Hidup adalah rangkaian kisah yg Allah ciptakan utk kita...
==========================================================================
Merenung

Aku minta pd Allah setangkai bunga segar,Dia mmberiku kaktus berduri
Aku minta hewan mungil nan cantik,Dia beri aku ulat berbulu

Aku sempat kecewa&protes
Sungguh tak tak adil

Tapi kmudian kaktus itu berbunga,sangat indah sekali
Ulatpun tumbuh&berubah mjd kupu2 yg teramat cantik

Itulah jln Allah,indah pd waktunya
Allah tdk mmberi apa yg kuinginkan,tapi Allah mmberi apa yg kubutuhkan
==========================================================================
Jika air mata ad beban, jadikan senyum sbg penawarnya

Jangan cemberut saat merasa sedih, krn kita tdk tahu kapan seseorang suka pd senyuman kita

Mungkin bagi dunia,kita hanyalah seseorang

Tapi bagi seseorang, mungkin kita ad dunia

Jadikan diri kita senyuman bagi sesama &buatlah mereka selalu bahagia bila bersama kita
==========================================================================
Ketika kita berdoa untuk orang lain
Allah mendengarkan kita dan memberkahi mereka
Dan ketika kita tenang dan berbahagia,
Sesungguhnya beberapa orang telah mendoakan kita
Berdoalah selalu,tidak utk diri sendiri tetapi utk saudara kita yg lain
===========================================================================
Menghadirkan Allah dalam setiap langkah dan keputusan dalam hidup,...Agar jalan yg ditempuh beroleh petunjuk dan rahmat juga ridho dr-NYA
==========================================================================
Berbaur dengan orang lain bukan tanpa resiko.
Tapi itulah takdir yg Allah tuliskan utk kita,
Allah terkadang menghadirkan orang2 bermasalah,kpd kita
Agar kita teruji dalam kesabaran,
Tujuan manusia diciptakan fitrahnya adalah utk berda'wah dan menyiarkan Islam
===========================================================================
Mengalah bukan berarti kalah...
Bulan ini penuh dgn orang2 yg bermasalah hadir dlam hari2ku
Menyiapkan segudang Sabar,dan maaf,berharap pahala dari-Nya
Tetapi hrs bnyak bersyukur krn Allah menghadirkan sahabat2 yg baik pula
yg tak henti menyapa dgn doa...
==========================================================================
Allah swt telah menciptakan berbagai perbedaan dlm kehidupan ini bukan tanpa tujuan. 
Perbedaan yg terdapat dlm kehidupan merupakan satu alasan yg diberikan Allah swt kepada umat manusia utk saling berbagi dan memberikan bantuan.
==========================================================================
Memang tak ada kisah yang sempurna,

tapi ALLAH selalu memberi kasih yang sempurna pada setiap kisah kita…

kisah yang hanya diperuntukkan ALLAH untuk kita
==========================================================================
Keberhasilan yang kita capai tidak diukur dengan apa yang telah kita raih,

Tapi kegagalan yang telah kita hadapi,

dan keberanian yang membuat kita tetap berjuang melawan rintangan yang bertubi-tubi.
=========================================================================
Usaha sdh kulakukan,kalaupun tadi berbeda dgn materi yg dipelajari

Bukan suatu kesalahan atau membuat alasan

Alasan hanyalah sesuatu dr ego diri yg membuat kita membenarkan diri sendiri

Bukankah kita ditakdirkan utk selalu siap dgn ujian apapun,

"Berusaha menyemangati diri agar tak mudah menyerah,mengeluh,

tetap berusaha dgn keras lagi& tak lupa memohon pd-Nya"
==========================================================================
Disaat kita melakukan kesalahan,itulah tandanya kita belajar

Karena kesempurnaan hanya milik Allah semata...
===========================================================================
Rizki tidak selalu berupa harta atau materi
Kesehatan kita adalah rizki 
Teman2 yg baik adalah rizki
Keimanan yg masih melekat di hati kita sehingga kita tergerak utk taat, adalh rizki
Sifat sederhana yg selalu menerima takdir ALLAH sehingga kita selalu hidup bahagia juga rizki 
Sungguh sebenarnya tiap jiwa senantiasa dalam rizkiNya
Hanya saja pasti ada nilai tertentu yg membedakan banyaknya rizki itu dalam penilaian ALLAH.
==========================================================================
Ketika kegagalan terjadi hari ini,
maka peluang yg lebih baik akan hadir dihari esok
yakinlah akan harapan yg ada...teruslah berjuang,jangan pernah goyah,
Sesuatu yg kita minta kepada Allah tak selalu dikabulkan
Tetapi Allah akan memberikan yg kita butuhkan dan juga tentunya yg terbaik untuk umatnya
==========================================================================
Wahai hati,cobalah untuk tenang krna Allah maha tahu yg sedang kau risaukan.Janganlah kau goyah walau sedikitpun,...yakinlah Allah kan selalu mendengar apa yg kau pinta dan kau harap.
===============================================================================================================
Terkadang kita merasa bahwa ujian yg datang pd diri kita teramat berat
Walau bibir tertutup utk tdk mengeluh,tatapi terkadang hati kecil
menyesalinya,...
Tetapi kita terkadang lupa bahwa kita tak hidup sendiri didunia ini
Masih bnyak yg mendapatkan ujian yg lebih berat dr kita
Sesungguhnya Allah tahu kesanggupan kita,ketika memberikan ujian itu
==========================================================================
Apa salahnya menangis?...
jika memang dengan menangis manusia menjadi sadar.

Menangis merupakan buah kelembutan hati dan pertanda kepekaan jiwanya terhadap berbagai peristiwa yang menimpa dirinya maupun sekitarnya

"Maka mereka sedikit tertawa dan banyak menangis, sebagai pembalasan dari apa yang selalu mereka kerjakan". (QS At Taubah: 82).
=============================================================================
Seorang Sahabat yg beriman ibarat mentari yg selalu menyinari
Sahabat yg setia bagaikan pewangi yg mengharumkan
Sahabat yg sejati akan menjadi pendorong impian
Sahabat yg berhati mulia akan membawa kita ke jalan Allah
Jika kita akan menjalin persahabatan maka bersiaplah utk
Tersenyum,tertawa,menangis bahkan berkorban,maka jadikanlah
diri kita sbg sahabat yg terbaik bagi seorang sahabat
==========================================================================
Obsesi manusia terhadap dunia terkadang membuat kerugian
pada orang lain dan diri sendiri,...
Tapi obsesi terhadap Allah kita akan merasa tenang,tentram,juga
menguntungkan bagi diri sendiri dan orang banyak
============================================================================                                                  S E M O G A B E R M A N F A A T

Flower 53