“Sebagian besar penyakit berasal dari perut.” Tidak sedikit dokter memberi keterangan demikian. Maksudnya adalah apa yang kita makan dapat menyebabkan penyakit bila tidak kita jaga atau kontrol dengan tepat. Kurang lebih ada 5 penyakit pada organ vital yang penyebabnya adalah makanan yang tidak terkontrol dengan baik, yaitu:
1. Jantung
Kita sering mendengar orang berkata “jangan suka marah-marah nanti jantungan” atau mudahnya banyak orang menganggap emosi adalah pencetus penyakit ini. Padahal penyebab penyakit jantung adalah makanan. Khususnya makanan yang mengandung kolesterol tinggi. Hal ini terbukti dari cara terbaik mencegah jantung koroner: Pola makan sehat, hindari juga makanan dengan kandungan gula tinggi, menjaga Tubuh ideal dari kegemukan, berhenti merokok, hindari Stresh, hipertensi, obesitas, Olahraga secara teratur, konsumsi antioksidan (dapat diperoleh dari berbagai macam buah-buahan dan sayuran).
Dari daftar pencegahan tersebut sekitar lima puluh persennya berhubungan dengan makanan.
2. Ginjal
Penyakit yang kedua adalah gagal ginjal. Meskipun manusia dikaruniai dua ginjal dalam tubuhnya, namun siapapun dia, pasti tidak akan mau bila ginjalnya mengalami kegagalan fungsi. Fungsi ginjal sangat strategis dan mempengaruhi semua bagian tubuh. Selain mengatur keseimbangan cairan tubuh, eletrolit, dan asam basa, ginjal juga akan membuang sisa metabolisme yang akan meracuni tubuh, mengatur tekanan darah dan menjaga kesehatan tulang.
Gangguan ginjal bisa dicegah dengan berbagai cara, terutama dengan menerapkan gaya hidup sehat. Berhenti merokok, memperhatikan kadar kolesterol, kendalikan berat badan, menghindari kekurangan cairan dengan cukup minum air putih tidak lebih dari 2 liter setiap hari. “Minum air secara berlebihan justru akan merusak ginjal,” kata Dr.David Manuputty, SpBU dari RSCM Jakarta. Yang tak kalah penting, berhati-hatilah dalam menggunakan obat anti nyeri khususnya jenis obat anti inflamasi non steroid. Lagi-lagi asupan makanan yang tidak terkontrol sebagai faktor terbesar rusaknya ginjal.
3. Liver (Hati)
Liver atau hati merupakan organ yang sangat penting bagi kelangsungan hidup yang memiliki lebih dari 500 fungsi, termasuk menetralkan tubuh dari zat-zat berbahaya yang masuk dari luar tubuh maupun yang terbentuk di dalam tubuh akan dibuang ke hati bersama-sama cairan empedu menuju usus, mengontrol penggumpalan darah serta menghasilkan empedu untuk menguraikan lemak menjadi asam lemak pada proses pencernaan.
Penyakit liver yang berhubungan dengan organ hati ini disebut juga sebagai hepatitis. Penyakit liver ini dapat dibedakan menjadi dua bagian tergantung berapa lama penderita mengidap penyakit ini. jika seorang penderita menderita hepatitis kurang dari 6 bulan maka disebut hepatitis akut dan jika penyakit tersebut selama 6 bulan lebih maka disebut hepatitis kronis.
Secara umum penyebab penyakit liver dapat disebabkan oleh kondisi berikut ini :
- Adanya kelainan hati yang merupakan bawaan sejak lahir atau pada saat kelahiran.
- Adanya gangguan dan kelainan pada proses metabolisme
- Infeksi virus atau bakteri (hepatitis A, hepatitis B, atau hepatitis non-A dan non-B).
- Obat-obat tertentu yang merupakan racun bagi hati.
- Kekurangan gizi atau nutrisi
- Terinfeksi racun, seperti jamur aflatoxin, vinyl chloride, anabolic steroids, dan arsenic
- Ketergantunga alkohol dan zat adiktif lainnya.
- Kecanduan dan kebiasaan merokok juga dapat menjadi salah satu faktor penyebab
Penyakit yang satu ini, tidak bisa tidak berhubungan dengan makanan, karena proses penyerapan makanan terjadi di sini.
Usus buntu yang meradang biasanya ditemukan setelah kondisinya parah, padahal kondisi yang parah bisa mengancam kehidupan. Untuk itu kenali gejala-gejala dari radang usus buntu. beberapa gejala yang biasa muncul seperti: nyeri di pusar, nyeri, memburuk, demam, mual dan muntah, konstipasi (sembelit) atau diare, kembung.
Ada kemungkinan penyebab usus buntu sedikit banyak adalah karena kurangnya asupan serat pada lambung sedangkan penyebab pastinya belum banyak diketahui.
Sedangkan penyakit usus besar biasanya berupa kanker, Sejauh ini, penyebab kanker usus besar memang belum diketahui secara pasti. Hanya saja, ada beberapa hal yang diduga kuat berpotensi memunculkan penyakit ganas ini, antara lain: cara diet yang salah (terlalu banyak mengkonsumsi makanan tinggi lemak dan protein, serta rendah serat), jarang melakukan aktivitas fisik, sering terpapar bahan pengawet makanan maupun pewarna yang bukan untuk makanan, dan merokok.
5. Maag (lambung)
Seperti kita ketahui, lambung adalah organ pencernaan dalam tubuh manusia yang berfungsi untuk menyimpan makanan, mencerna dan kemudian mengalirkan ke usus kecil.
Hingga saat ini belum ada cara yang mudah untuk hidup sehat terbebas dari sakit maag selain memperbaiki pola hidup dan pola makan.
Penyakit pada kelima organ vital diatas, faktor terbesar penyebabnya adalah makanan terlebih pola makan yang salah dan pemilihan makanan yang tidak tepat. Dan bila salah satu dari kelima organ tersebut terkena penyakit, maka kemungkinan akan menyebabkan penyakit pada organ lainnya menjadi besar. Hal ini karena fungsi kelima organ tersebut saling mendukung. Untuk itu penting bagi kita menjaga asupan makanan, yaitu makan yang baik dan dibutuhkan oleh tubuh kita. Beruntung bagi muslim yang memiliki prinsip “makanlah sebelum lapar dan berhentilah sebelum kenyang” dan “makan lah makanan yang halal dan baik”. Karena belum ada kisah seseorang terkena penyakit, karena mengikuti prinsip tersebut.
Sumber: mpks-sleman.org
No comments:
Post a Comment