Tidak ada wanita yang mau mengalami keputihan. Organ intim yang
sehat, bersih, wangi dan kesat menjadi idaman para wanita. Maka tak
heran jika keputihan sangat ditakuti. Sebenarnya, ada jenis keputihan
yang normal terjadi dan tidak perlu ditakutkan. Sementara itu, ada juga
jenis keputihan lain yang sangat mengganggu dan berbahaya. Untuk
membedakannya, sudah kami bahas dalam Keputihan Normal dan Keputihan Berbahaya, Cari Tahu Bedanya!
Ini adalah tips agar Anda terhindar dari keputihan patologis atau keputihan yang berbahaya.
Jaga kebersihan.
Menjaga
kebersihan organ intim harus Anda lakukan. Basuh organ kewanitaan Anda
dengan air bersih setiap kali mandi dan setelah buang air. Agar tidak
lembab, tepuk-tepuk dengan handuk bersih yang kering atau tisu.
Gunakan pembersih yang tepat.
Sebenarnya,
Anda tidak memerlukan pembersih daerah intim berupa sabun, apalagi jika
mengandung parfum. Air bersih sudah cukup. Tetapi jika Anda masih ingin
memakai sabun pembersih, gunakan sabun khusus organ intim wanita dengan
bahan dasar susu untuk menjaga pH (derajat keasaman). Sabun biasa bisa
membunuh bakteri baik. Sabun dengan parfum bisa menyebabkan iritasi.
Bersihkan dari depan ke belakang.
Dengan
jarak yang dekat antara organ intim dan anus, Anda harus menjaga agar
organ intim tetap bersih. Setelah buang air besar, usahakan membersihkan
dari depan ke belakang. Hal tersebut akan memperkecil risiko kotoran
berpindah ke organ intim.
Celana dalam nyaman.
Kami tahu,
banyak celana dalam lucu, berenda, dan sebagainya dengan berbagai jenis
bahan. Pastikan celana dalam Anda nyaman saat dipakai, dapat menyerap
keringat, berpori-pori baik sehingga daerah intim tidak lembab. Bahan
katun lebih disarankan.
Bawa cadangan celana dalam.
Kita
tinggal di negara tropis yang panas dan lembab, mudah berkeringat.
Sebaiknya Anda mengganti celana dalam yang sudah lembab atau terasa tak
nyaman. Celana yang lembab mempermudah tumbuhnya jamur dan bakteri. Bawa
satu atau dua celana dalam cadangan yang nyaman kemanapun Anda pergi.
Letakkan dalam tas kecil tertutup yang akan memudahkan Anda memakainya.
Cuci bersih celana dalam.
Pastikan
celana dalam Anda memakai deterjen yang lembut dan bersih hingga
bilasan terakhir. Sisa sabun di celana dalam bisa menyebabkan iritasi.
Ingat, kulit organ intim Anda sangat sensitif. Tidak perlu mencuci
celana dalam dengan cairan pemutih atau cairan pelicin pakaian.
Sering ganti pembalut.
Saat
Anda dalam masa menstruasi, ganti pembalut sesering mungkin, jangan
menunggu terasa penuh. Maksimal 3 jam sekali, bahkan di saat cairan
menstruasi Anda tidak banyak.
Hindari stres.
Stres adalah
salah satu penyebab keputihan. Karena itu, jaga pikiran Anda agar tetap
tenang. Jika Anda butuh liburan, pergilah berlibur. Berbincang dengan
sahabat atau bercanda bisa menurunkan kadar stres. Pikiran sehat, organ
intim Anda juga sehat.
Makanan sehat.
Cara untuk menjaga
kesehatan organ intim adalah mengonsumsi makanan sehat. Buah-buahan
segar dan sayuran warna-warni akan memberi perlindungan dari dalam.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda. Jangan lupa share agar sahabat wanita Anda terhindar dari keputihan.
Sumber: Vemale.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
-
▼
2013
(187)
-
▼
May
(62)
- ASI Eksklusif Penunjang Kecerdasan Bayi
- Kenali Penyebab Bayi Kuning
- Memperhatikan Cara Mengatasi Demam Pada Balita
- Respon Dari Bayi Dalam Kandungan
- Manfaat ASI Eksklusif Bagi Kesehatan Bayi
- Obesitas Pada Anak – Fakta & Penanganannya
- Tips Jitu Hindari Obesitas Pada Anak
- Jangan Atasi Luka Bakar Dengan Pasta Gigi, Bahaya!
- Makanan Pedas Malah Bikin Kurus
- Terlalu Banyak Makanan Manis Dapat Menyebabkan Ker...
- Pakai Korset Sangat Berbahaya Untuk Kesehatan
- Bahaya Tersembunyi Konsumsi Minuman Energi
- Ibu Hamil Wajib Sarapan!
- Atasi Mastitis (Radang Payudara)
- Nutrisi Penting untuk Atasi Kerutan di Wajah Anda
- Mastitis, Sakit Payudara saat Menyusui
- INILAH 8 KHASIAT PISANG YANG PERLU DIKETAHUI
- Kenali Ciri-Ciri Dan Gejala Penyakit Ginjal Sejak ...
- Psychotria Elata, Inilah Bunga Yang Selalu Siap Di...
- Konsumsi Makanan Pedas Juga Ada Manfaatnya
- Teri, Ikan Sehat Kaya Kalsium
- Berjemur Bisa Sembuhkan Sakit Asma?
- 4 Langkah Ampuh Usir Insomnia
- Menjadi Cantik dan Sehat Berkat Berenang
- 5 Obat Batuk Alami di Sekitar Kita
- Sayuran Yang Justru Harus Dihindari
- Manfaat Tahu, Sehat dan Mencegah Kanker Payudara
- Ubi Cilembu, Umbi 'Ndeso' Yang Kaya Manfaat
- Manfaat Tempe Untuk Kesehatan Diakui Dunia
- Manfaat Makan Petai, Bikin Pintar
- 7 Cara Alami dan Mudah Mengatasi Migrain
- Buah-Buahan Yang Bermanfaat Tapi Tak Semua Orang Suka
- Jangan Terlalu Banyak Makan Kuning Telur
- Benarkah Tidak Boleh Makan Buah Saat Perut Kosong?
- Tanda-Tanda Tubuh Kelebihan Kalsium
- Manfaat Sehat di Balik Segarnya Jeruk Nipis
- Cara Mencegah dan Mengatasi Keputihan
- Cantik dan Bersemangat Dengan Rajin Minum Jus Jambu
- Kenapa Wanita Harus Makan Wortel? Ini Alasannya
- Hilangkan Bekas Jerawat Dengan Masker Jagung Muda
- Ini 4 Fakta Menarik tentang Istri Mursi
- Minum Air Kelapa Muda Agar Kulit Jadi Bening
- Keputihan Normal dan Keputihan Berbahaya, Cari Tah...
- Scrub Lemon Alami Untuk Memutihkan Kulit
- BPOM Umumkan 17 Kosmetik Berbahaya, Cek Milik Anda!
- Serunya Perawatan Kulit Dengan Mangga
- Kenapa Wanita Harus Makan Wortel? Ini Alasannya
- Hal-Hal Yang Perlu Anda Tahu Tentang Mencuci Muka
- Cara Alami Membuat Bibir Gelap Jadi Merah Muda
- Tarbiyah Tak Pernah Berubah
- HOME » KESEHATAN 5 Buah Yang Menaklukkan Flu
- Gadis Tanpa Kaki dan Hanya Memiliki Satu Tangan Pe...
- Ketahui Kondisi Kesehatanmu Lewat Warna Kuku
- :::MUALLAFNYA NICOLE QUEEN:::
- :::TREN BARU DI KALANGAN WANITA TERPELAJAR INGGRIS...
- Kisah Menakjubkan Istri Shalihah yang Dimadu
- "QURBAN UNTUK EMAK"
- Kalau Mau yang Nyaman, Bukan Namanya Tarbiyah
- Please Murabbi, Pahami Kami!
- Tips Naik Taksi Di Jakarta
- Seringan Itukah Engkau Menjatuhkan Thalaq (cerai) ...
- Kepada si “Berat”
-
▼
May
(62)
No comments:
Post a Comment