Tuesday, July 12, 2011

Nilai Sebuah Waktu

Untuk memahami nilai SATU TAHUN, tanyalah pada murid yang tidak naik kelas.

Untuk memahami nilai SATU BULAN, tanyalah pada ibu yang melahirkan bayi prematur

Untuk memahami nilai SATU MINGGU, tanyakan pada editor koran mingguan.


Untuk memahami nilai SATU JAM, tanyakan pada seseorang yang hendak ditemui kekasihnya.

Untuk memahami nilai SATU MENIT, tanyakan pada orang yang ketinggalan kereta api.

Untuk memahami nilai SATU DETIK, tanyakan pada orang yang lolos dari kecelakaan.

Untuk memahami nilai SATU MILIDETIK, tanyakan pada orang yang memenangkan medali perak dari olimpiade.

 Betapa waktu sangat berharga untuk kita. karena harta kita yang tidak akan pernah kembali setelah kita kehilangannya adalah WAKTU
.
Hargai waktu, karena dia tidak akan pernah mau menunggu siapapun..

Demi masa. Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran. ” ( QS Al ‘asr: 1-3 )
.

No comments:

Post a Comment

Flower 53